DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Bangun Patung Liberty, Jam Big Ben, dan Kincir Angin Belanda: Kota Madiun Siap Jadi Destinasi Wisata  

image
Inilah replika Patung Liberty yang dibangun di Kota Madiun untuk menarik wisatawan berkunjung ke koa itu. (ANTARA)

ORBITINDONESIA.COM - Wali Kota Madiun Maidi memastikan kotanya siap menjadi destinasi wisata elama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 seiring dengan bertambahnya replika ikon dunia yang di bangun di kota itu.

Tiga bangunan replika ikon dunia yang dibangun di Kota Madiun adalah Patung Liberty, Jam Big Ben, dan Kincir Angin Belanda.

Tak hanya itu, Kota Madiun juga membangun Kiswah Kakbah, restoran replika Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) atau KA Whoosh, di kawasan Bogowonto Culinary Center (BCC), dan replika Monas di Alun-Alun Kota Madiun.

Baca Juga: Pilkada Jawa Tengah: Partai Golkar Godok Raffi Ahmad, Pengamat Teguh Yuwono Bilang Menarik

"Malam ini kami resmikan replika sejumlah ikon negara. Harapannya jutaan penduduk di sekitar Madiun bisa berwisata ke sini," ujar Wali Kota Maidi ketika meresmikan bangunan replika tiga ikon dunia, di kawasan Pahlawan Street Center (PSC) Kota Madiun, Jawa Timur, Jumat 29 Desember 2023 malam.

Maidi mengatakan, dengan diresmikannya berbagai proyek wisata strategis tersebut diharapkan bisa menjadi daya tarik baru bagi wisatawan ke Madiun.

Keberadaan replika ikon dunia tersebut semakin melengkapi bangunan replika sebelumnya di kawasan PSC Kota Madiun yang lebih dulu dibangun;i replika Patung Singa Merlion, Menara Eiffel, dan Ka'bah.

Baca Juga: Kabar Duka, Jaksa Agung Muda Pidana Umum Fadil Zumhana Meninggal

Ia menjelaskan, pembangunan replika ikon tersebut adalah salah satu cara untuk menarik wisatawan berkunjung berkunjung ke Kota Madiun. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait