DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Fakta Unik Karakter Shiryu, Mantan Kepala Impel Down dan bergabung dengan Blackbeard di Manga One Piece

image
One Piece 1088: Shiryu vs Bogard, Garp akan selamat dari kematian.

ORBITINDONESIA. COM - Manga One Piece chapter 1087 berfokus menceritakan pertarungan antara bajak laut Blackbeard melawan Monkey D. Garp.

Chapter 1087 manga One Piece, salah satu anggota bajak laut Blackbeard yang mencuri perhatian adalah Shiryu yang menjabat sebagai wakil kapten dan ikut mengalahkan Monkey D. Garp.

Shiryu yang pertama kali muncul di manga One Piece saat arc Impel Down ketika Monkey D. Luffy membobol penjara Impel Down untuk membebaskan Ace.

Baca Juga: Penjelasan Karakter Avalo Pizarro, Tahanan Impel Down yang bergabung dengan Blackbeard di Manga One Piece 

Shiryu sendiri adalah mantan kepala penjara Impel Down di bawah Magellan yang akhirnya ikut ditahan di penjara bawah laut tersebut.

Karakter Shiryu yang dingin dan tidak banyak bicara memang terlihat cocok untuk menjadi karakter antagonis bersama Blackbeard.

Berikut ini beberapa fakta unik tentang karakter Shiryu di manga One Piece, yaitu:

Baca Juga: Inilah Daftar Karya dan Penghargaan Bergengsi dari Wonwoo Seventeen yang Berulang tahun ke 27 

  1. Masa lalu

Shiryu adalah mantan kepala penjara Impel Down yang bertikai dengan Magellan karena sifatnya yang kejam.

Shiryu sering membantai tahanan Impel Down selama dia menjabat hanya dengan alasan untuk bersenang-senang.

Karena kemampuan berpedangnya, Shiryu harus dikurung di penjara level 6, hal ini juga yang menjadi pertimbangan dia bisa menjadi wakil kapten bajak laut Blackbeard.

Baca Juga: Apa Kelebihan Utama Berjualan di TikTok Shop Dibandingkan Shopee? Simak Penjelasannya di Sini 

  1. Anggota terkuat bajak laut Blackbeard

Meskipun Blackbeard merekrut banyak kriminal dan bajak laut berbahaya di Penjara Impel Down namun Shiryu dikonfirmasi sebagai bawahan terkuat di kelompok Yonkou tersebut.

Dalam color spread Eiichiro Oda menggambar wajah Shiryu bersama wakil kapten kelompok bajak laut lain seperti Sabo, Marco, Katakuri hingga King. 

Selain nama tersebut juga terdapat wajah Roronoa Zoro yang membuat Shiryu sebagai anggota terkuat kedua di kelompok bajak laut Blackbeard.

 Baca Juga: Geser Kejayaan Shopee, Ini Fakta Menarik dari TikTok Shop untuk Penjual dan Pembeli

  1. Sama kuat dengan Magellan

Magellan adalah kepala sipir penjara Impel Down yang mempunyai kekuatan buah iblis Doku Doku no Mi yang membuat tubuhnya dipenuhi racun mematikan.

Karena kekuatan racun ini hampir membuat Monkey D. Luffy tewas di arc Impel Down, dan belum pernah ada tahanan yang mampu bersaing dengan Magellan.

Namun satu orang yang mampu menyamai kekuatan Magellan, dia adalah Shiryu dengan keahlian berpedangnya.

Ivankov sendiri juga pernah mengatakan jika Shiryu adalah psikopat yang tidak ragu untuk membunuh siapa saja yang ingin dibantainya.

Baca Juga: Ada Berapa Buah Iblis Dewa Muncul di Manga One Piece, Inilah Penjelasan Lengkapnya selain Hito Hito No Mi 

  1. Nama pedang

Sama seperti karakter One Piece lainnya, Shiryu juga mempunyai nama untuk pedangnya yang diberi nama Raiu.

Shiryu sudah beberapa kali memperlihatkan kemampuan berpedangnya yang cepat dan membuat musuhnya tidak mampu melawan balik.

 Sayang Eiichiro Oda belum menunjukan teknik khusus berpedang dari Shiryu seperti halnya Roronoa Zoro.

Baca Juga: Jadwal Rilis Manga One Piece Chapter 1087 Lanjutan Cerita Monkey D. Luffy setelah Eiichiro Oda operasi mata 

  1. Buah iblis

Seperti Blackbeard yang mencuri buah iblis milik Shirohige, Shiryu mendapat kesempatan untuk memiliki kekuatan buah iblis dari orang lain. 

Shiryu mengambil kekuatan buah iblis Suke Suke no Mi dari Absolom yang mampu membuatnya menjadi manusia transparan.

Kemampuan Suke Suke no Mi ini digunakan Shiryu untuk menusuk Monkey D. Garp di manga One Piece chapter 1087.

Itulah sejumlah fakta unik dari karakter Shiryu di manga One Piece yang perlu kalian ketahui.***

Berita Terkait