DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Viral Video Turis di Bali Beri 5 Juta kepada Seorang Ibu Berawal dari Beri Pertolongan

image
Viral Video Turis di Bali Beri 5 Juta kepada Seorang Ibu Berawal dari Beri Pertolongan.

ORBITINDONESIA - Baru-baru ini beredar video viral di media sosial yang menunjukan ketika seorang turis asing yang ada di Bali baru saja mengalami kecelakaan.

Video viral itu menunjukan jika si turis jalan terpincang-pincang dan mengatakan baru saja mengalami kecelakaan yang membuat dirinya cedera.

Akhirnya si turis menghampiri warung dan disambut seorang ibu yang ternyata fasih berbahasa Inggris dan menawarkan bantuan.

Baca Juga: Isu Arya Saloka Cerai dengan Putri Anne, Apakah karena Amanda Manopo?

Si turis mengatakan jika pergelangan kakinya terasa sakit, dan si ibu tersebut memberinya tempat duduk.

“I rolled my ankle, I don’t have money right now,” akui sang turis.

“You want help? I help you?” tanya si ibu yang bernama Oka itu, dia juga menawarkan turis tersebut minum meskipun mengatakan tidak memiliki uang saat itu.

Baca Juga: Tak Hanya Persib Bandung, 4 Klub Ini Juga Belum Sekalipun Raih Kemenangan di Liga 1 Musim Ini

Setelah memberinya minuman dan mencoba mengurut kakinya sebentar, turis yang bernama Zachery Dareniowski menunjukan kalau kakinya baik-baik saja. Rupanya si turis sedang membuat konten di sosial medianya dan memberikan hadiah kepada Oka atas ketulusan hatinya.

“I have 5 million dollars for you, because you were going to help me,” ucap Zachery kepada Oka sambil memberikan uang.

Spontan Oka menunjukan ekspresi kebahagiaan sambil bicara pada suaminya dalam bahasa Bali sembari menangis dan memeluk turis tersebut.

Baca Juga: Banyak Tantangan Dalam Memperkuat Proses Pengakuan Masyarakat Adat dan Wilayah Adat

Banyak netizen yang mengomentari sikap baik Zachery dan Oka yang sama-sama bersikap tulus untuk saling membantu.

“Ibunya niat banget sampe ngurut kakinya. Sehat selalu untuk ibunya,” sebut Anwartang.

“Respect. Ibu ini benar-benar tulus menolongnya waktu dikasih duit sempat nanya ke suaminya dulu pake bahasa Bali yang artinya ‘mau gak pak? Salut,” sebut Igederacinda.

Baca Juga: Olivia Newton-John, Superstar Pemenang Grammy, Meninggal Pada Usia 73 Tahun

“The real mengharumkan nama bangsa,” sambung komentar Linang Rizkika.

“Jika kamu berbuat baik maka kebaikan itu akan kembali ke dirimu, kebaikannya langsung dibalas,” komentar Afraa Aulia.

“The real sikap masyarakat Indonesia sesungguhnya,” ucap Arief Wisnu.***

Berita Terkait