DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Contoh Deskripsi PPPK Guru 2022 yang Sederhana dan Enak Dibaca

image
Contoh deskripsi PPPK Guru 2022, bisa diedit dan disempurnakan.

ORBITINDONESIA - Berikut ini adalah contoh deskripsi PPPK Guru 2022 yang perlu diketahui oleh setiap pelamar PPPK Guru.

Deskripsi PPPK Guru 2022 merupakan salah satu hal yang harus diisi di dalam formulir pendaftaran PPPK Guru secara online.

Namun, masih banyak calon pelamar yang belum memahami cara membuat atau menulis deskripsi PPPK Guru 2022.

Sebab, di bagian ini, pelamar diwajibkan untuk menulis sendiri deskripsi dirinya secara jujur sesuai dengan faktanya.

Baca Juga: Indonesia Perlu Miliki Pembangkit Listrik Tenaga Thorium yang Lebih Efisien

Perlu diketahui, bahwa jumlah karakter yang disediakan di kolom deskripsi adalah sebanyak 3.000 karakter.

Sehingg pelamar harus betul-betul membuat deskripsi diri yang efektif dan efisien sesuai dengan jumlah karakter yang disediakan.

Beberapa poin yang harus ada di dalam penulisan deskripsi PPPK Guru 2022 di antaranya identitas diri, tentang sekolah, pengalaman kerja, keahlian, minat dan bakat, serta motivasi.

Baca Juga: Film Black Panther Wakanda Forever Penuh Duka Dibalut Kekuatan Selepas Kepergian Chadwick Boseman

Di bawah ini adalah contoh sederhana deskripsi PPPK Guru 2022 yang dapat dijadikan bahan inspirasi bagi pelamar:

Saya Suryo Atmaja, seorang pengajar guru honorer di SD Brayat Raharja. Saat ini saya berusia 27 tahun, lahir pada 11 Oktober 1995 di Sukoharjo. Saya lulusan PGSD dari Universitas Muhammadiyah Surakarta pada 2018.

Setelah lulus dari perguruan tinggi, saya langsung mengajar di SD tempat saya dahulu magang, yakni SD Brayat Raharja. Empat tahun sudah saya habiskan untuk menjadi pengajar disana, yakni mengampu mata pelajaran Bahasa Jawa.

Selama saya mengajar guru mata pelajaran Bahasa Jawa, saya tak hanya memberikan materi kepada para siswa namun juga turut meningkatkan diri dengan mengikuti sejumlah kegiatan. Diantaranya adalah panitia penerimaan siswa baru dan pengenalan lingkungan sekolah.

Baca Juga: Datangnya Era Melukis dengan Artificial Inteligence

Pada kegiatan tersebut saya diamanahkan tanggung jawab sebagai Sekretaris. Saya juga sering mendampingi anak didik yang ikut dalam lomba cerdas cermat bahasa jawa tingkat provinsi selama empat tahun terakhir.

Sebagai guru, saya juga aktif dalam memandu kegiatan ekstrakurikuler siswa dengan kegiatan seperti berkesenian karawitan, hingga memainkan drama.

Tak hanya di dalam sekolah, saya juga aktif mengikuti kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGPM) tingkat Kabupaten untuk berbagi pengalaman dalam kegiatan belajar mengajar dan lain sebagainya.

Baca Juga: Achmad Charris Zubair: Ada Kecenderungan Menghadapkan Agama Dengan Adat Tradisi Secara Konfliktual

Sementara untuk kegiatan di masyarakat, saya aktif dalam kegiatan mulai tingkat RT, RW, kelurahan. Setiap satu bulan sekali, lingkungan desa di sekitar tempat saya tinggal memiliki kegiatan pertunjukan karawitan. Satu kali dalam seminggu, yakni pada sabtu siang, saya memandu latihan pemain karawitan.

Karena keaktifan saya di lingkungan sekolah dan masyarakat, saya pernah mendapat pengharagaan menjadi Best Teacher SD Brayat Raharja 2021.

Meski sebagai guru Bahasa Jawa, tapi saya juga mengikuti beragam pelatihan, seperti: Public Speaking for Educator, Pelatihan Koperasi dan Kewirausahaan Pelatihan Penggunaan Teknologi atau Aplikasi Pendidikan, Pelatihan Kepemimpinan (Leadership).

Beberapa hal yang menjadi kompetensi utama saya selain berkesenian jawa yakni adalah public speaking, tech-savy, dan good intrapersonal skill.

Bagi saya pelestarian kebudayaan merupakan hal yang penting, dan ini merupakan salah satu cara yang bisa saya lakukan.

Baca Juga: TERBARU! Contoh Isi Teks Doa yang Dibacakan Saat Upacara Senin Tema Hari Pahlawan 10 November

Itulah contoh deskripsi PPPK Guru 2022. Pendaftaran PPPK Guru 2022 telah dibuka pada 31 Oktober 2022. Pendaftaran online dapat dilakukan di https://sscasn.bkn.go.id/. Semoga bermanfaat.***

Berita Terkait