DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

TIDAK BIKIN BOSAN, Ini Contoh Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin Terbaru untuk SD, SMP, SMA, dan SMK

image
Inilah contoh Amanat Pembina Upacara Bendera hari Senin yang mudah diingat.

ORBITINDONESIA - Simak contoh naskah atau materi amanat pembina upacara bendera hari Senin yang perlu Anda tahu.

Contoh materi amanat pembina upacara bendera hari Senin ini cocok untuk disampaikan kepada siswa di sekolah baik tingkat SD, SMP, dan SMA/SMK sederajat.

Baca Juga: New Year Gaza 24 B

Naskah amanat pembina upacara bendera hari Senin berisi tentang hal penting yang perlu disampaikan kepada siswa saat upacara berlangsung.

Baca Juga: SANTAI TAPI SERIUS, Contoh Materi Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin tentang Semangat Belajar

Kali ini, contoh naskah amanat pembina upacara bendera hari Senin adalah terkait dengan perlunya membuang sampah pada tempatnya.

Baca Juga: Survei LSI Denny JA: Elektabilitas PSI yang Dipimpin Kaesang Hanya 1,5 Persen, Gerindra Salip PDI Perjuangan

Materi amanat pembina upacara bendera hari Senin ini masih dapat Anda ubah atau edit sesuai dengan kebutuhan dan gagasan sendiri.

Assalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Bapak/ibu Kepala Sekolah yang kami hormati

Baca Juga: Ditemani Erick Thohir, Prabowo Subianto Makan Siang Bersama Pelaku Usaha Muda

Bapak/Ibu Dewan Guru, Staf, TU yang kami hormati

Serta anak-anaku sekalian yang kami banggakan

Baca Juga: PALING DICARI, Contoh Teks Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin, Cocok untuk SD, SMP, SMA, SMK

Baca Juga: Yasonna H Laoly Dampingi Megawati Soekarnoputri Selama Jadi Juri Jayed Award 2023 di Roma

Marilah kita bersama-sama memanjatkan puji syukur ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, karena atas berkat rahmat dan hidayahnyalah kita dapat berkumpul di tempat ini dalam keadaan sehat tanpa kekurangan suatu apapun.

Anak-anakku yang saya banggakan,

Seperti yang kita ketahui bersama, bahwa akhir-akhir ini sering turun hujan yang cukup deras.

Baca Juga: Jadi Juri Zayed Award 2024, Megawati Diwawancarai Radio Vatikan

Hal itu membuat genangan dan banjir di mana-mana. Termasuk juga di lingkungan sekolah yang kita cintai ini.

Rata-rata banjir itu di sebabkan oleh tumpukan sampah yang menyumbat di saluran air. Sampah-sampah tersebut sudah jelas dibuang oleh orang tidak pada tempatnya yang pada akhirnya merugikan kita semua.

Anak-anakku yang dirahmati Allah,

Baca Juga: Dugaan Operasi Tangkap Tangan Gubernur Abdul Gani Kasuba, KPK Gelandang 3 Pejabat Maluku Utara ke Jakarta

Bahwa setiap perbuatan buruk pasti akan mendatangkan musibah dan kerugian tidak hanya pada diri sendiri, tapi juga pada orang lain.

Baca Juga: Inilah Hal yang harus Diperhatikan dalam Membuat Naskah Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin

Barangkali kita ada yang masih menganggap membuang sampah bungkus makanan ke selokan tidak akan menyebabkan musibah. Tapi kalau itu dilakukan terus-menerus, sudah berapa banyak sampah plastik yang kita buang ke selokan.

Baca Juga: BMKG: Hujan Lebat Berpotensi Turun di Beberapa Kota

Akhirnya tanpa kita sadari, sampah yang kita buang ikut menjadi tumpukan sampah yang menyumbat saluran air.

Dan ketika hujan deras datang, saluran air tidak berfungsi dengan baik sehingga menyebabkan banjir.

Kita tidak pernah tahu siapa yang merasa dirugikan dari banjir yang sebenarnya diakibatkan oleh ulah kita. Bisa jadi ada orang yang jatuh karena banjir, bisa jadi ada yang kendaraannya rusak karena mesinnya kemasukan air, dan sebagainya.

Baca Juga: Peringati Hari Bela Negara, Ibnu Chuldun: Bersatu dan Berkontribusi untuk Indonesia Maju

Kita yang membuang sampah, sebenarnya juga ikut bertanggung jawab dengan semua kerugian yang dialami masyarakat tersebut.

Baca Juga: SINGKAT dan PADAT! Contoh Teks Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin Siswa Tema Kedisipilinan

Bayangkan jika orang-orang yang merasa dirugikan itu berdoa jelek untuk kita, apakah kita sudah siap menerima hukuman jika doa mereka dikabulkan Allah?

Baca Juga: Permohonan Layanan Melonjak, Sandi Andaryadi: Imigrasi DKI Jakarta Harus Bekerja Prima

Anak-anakku yang saya banggakan,

Karena itu, mari sebelum terlambat bagi yang masih suka membuang sampah sembarangan, untuk segera memperbaiki diri. Setop kebiasaan tersebut dan jangan pernah diulangi.

Buanglah sampah pada tempatnya. Jika kalian tidak menemukan tempat sampah, bawa pulang sampah tersebut ke rumah kalian. Sesampainya di rumah baru dibuang ke tempat sampah.

Baca Juga: Denny JA: Puisi Esai Waktunya Masuk Kampus dan Sekolah

Dengan melakukan kebaikan yang ringan tersebut, mudah-mudahan akan membawa kebaikan bagi diri kita dan juga orang lain.

Baca Juga: ISINYA SANTAI, Contoh Amanat Pembina Upacara Bendera Hari Senin tentang Pentingnya Solidaritas Sesama Teman

Sepertinya itu saja yang ingin pak guru sampaikan. semoga Allah subhanallah wataala memudahkan kalian dalam belajar. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarokatuh.

Baca Juga: Kepala Kanwil Kemenkumham DKI Jakarta Ibnu Chuldun Resmikan Laboratorium Peradilan Pidana Universitas Yarsi

Itulah contoh materi amanat pembina upacara bendera hari Senin. Semoga bermanfaat.***

Berita Terkait