DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Timnas Indonesia Sukses Perdayai Burundi 3-1 di Laga Pertama FIFA Match Day, Stefano Lilipaly Ciptakan Assist

image
Performa Timnas Indonesia dinilai lumayan bagus, setelah mampu mengalahkan Burundi dengan skor meyakinkan 3-1.

ORBITINDONESIA.COM – Tim Nasional (Timnas) Indonesia sukses memperdayai Timnas Burundi dalam laga pertama di ajang FIFA Match Day, pada Sabtu, 25 Maret 2023.

Dalam laga yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Timnas Indonesia sukses unggul sejak awal babak pertama atas Burundi.

Baca Juga: New Year Gaza 24 B

Pada laga pertama di ajang FIFA Match Day kali ini Timnas Indonesia selaku tuan rumah sukses perdayai Burundi dengan skor sangat meyakinkan 3-1.

Baca Juga: Seorang Ibu Beli Tas Dari Emas Sampai Rp 550 Juta, Netizen Penasaran: Semoga Bukan Istri Pejabat

Kemenangan 3-1 atas Burundi disumbangkan oleh Yakob Sayuri, Dendy Sulistyawan, dan Rizky Ridho, sementara Burundi hanya bisa membalas lewat Pacifique Niyongabire.

Baca Juga: Survei LSI Denny JA: Elektabilitas PSI yang Dipimpin Kaesang Hanya 1,5 Persen, Gerindra Salip PDI Perjuangan

Bagi skuad besutan Shin Tae Yong, hasil ini merupakan modal bagus bagi Indonesia dalam menghadapi laga kedua pada Selasa, 28 Maret 2023 mendatang.

Bertindak sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia langsung bermain menekan sejak peluit awal laga dibunyikan.

Baca Juga: RENUNGAN RAMADAN: Nabi dan Banyak Ulama Mengkhatamkan Al Quran di Bulan Ramadan

Baca Juga: Ditemani Erick Thohir, Prabowo Subianto Makan Siang Bersama Pelaku Usaha Muda

Hasilnya jelas, saat pertandingan baru berjalan empat menit, Indonesia sudah unggul 1-0 lewat gol yang dicetak Yakob Sayuri.

Memanfaatkan umpan panjang Stefano Lilipaly dari sisi kiri lapangan, Yakob Sayuri yang berada di dalam kotak penalti langsung menyambar bola dengan tandukan kepalanya.

Arus bola yang tak mampu dihalau kiper Burundi membuat skor sementara 1-0 untuk keunggulan Indonesia.

Baca Juga: Yasonna H Laoly Dampingi Megawati Soekarnoputri Selama Jadi Juri Jayed Award 2023 di Roma

Baca Juga: Restu dari Orang Tua Tiara Andini untuk Alshad Ahmad Lenyap setelah Pernikahan Siri Terbongkar, Ini Buktinya

Memasuki menit ke 13' gawang Burundi kembali kebobolan, kali ini lewat kemelut di muka gawang Burundi yang mampu dimaksimalkan Marc Klok dengan memberikan umpan pada Dendy Sulistyawan.

Tak membuang peluang percuma, Dendy Sulistyawan dengan mudah menceploskan bola ge gawang Burundi. Skor 2-0 untuk Timnas Indonesia.

Baca Juga: Jadi Juri Zayed Award 2024, Megawati Diwawancarai Radio Vatikan

Menjelang akhir babak pertama usai, skuad Garuda kembali mencetak gol untuk yang ketiga kalinya ke gawang Burundi.

Baca Juga: Inilah Jadwal Penjualan Tiket Konser Solo Suga BTS di ICE BSD

Kali ini Rizky Ridho sukses menceploskan bola ke gawang Burundi setelah ia menyambar bola tepisan kiper Burundi. Skor 3-0 menutup jalannya pertandingan di babak pertama.

Baca Juga: Dugaan Operasi Tangkap Tangan Gubernur Abdul Gani Kasuba, KPK Gelandang 3 Pejabat Maluku Utara ke Jakarta

Memasuki babak kedua, pemain pengganti Ismail Nshimirimana, sukses mengirimkan umpan panjang pada Pacifique Niyongabire yang kemudian berbuah gol. 3-1 untuk Burundi.

Kebobolan, Skuad Garuda langsung memberikan respon cepat. Di menit ke-56, Yakob Sayuri menebar ancaman ke gawang Burundi dengan tendangannya, namun bola berhasil dipatahkan oleh Fabien Mutombola.

Baca Juga: Penjelasan Sinopsis dan Ending dari John Wick 4: FIlm Penutup Sekaligus Terakhir dari Baba Yaga Pendendam

Baca Juga: BMKG: Hujan Lebat Berpotensi Turun di Beberapa Kota

Di menit ke-75, Burundi nyaris mencetak gol kedua mereka melalui tembakan Bonfils-Caleb Bimenyimana, namun bola berhasil dipatahkan Syahrul Trisna, di mana peluang ini juga dianulir wasit karena sudah offside.

Di sisa pertandingan babak kedua, saling serang antara kedua tim terus terjadi, tapi sayangnya tak ada lagi gol yang tercipta. Skor akhir 3-1 untuk kemenangan Timnas Indonesia.

Susunan Pemain:

Baca Juga: Peringati Hari Bela Negara, Ibnu Chuldun: Bersatu dan Berkontribusi untuk Indonesia Maju

Baca Juga: Mau Cepat Khatam Al Quran di Bulan Suci Ramadhan: Gunakan Cara Ini, Dijamin!

Timnas Indonesia (3-4-3): Syahrul Trisna; Elkan Baggott, Jordi Amat, Rizky Ridho; Pratama Arhan, Rachmat Irianto, Marc Klok, Asnawi Mangkualam; Stefano Lilipaly, Dendy Sulistyawan, Yakob Sayuri

Pelatih: Shin Tae-yong

Baca Juga: Permohonan Layanan Melonjak, Sandi Andaryadi: Imigrasi DKI Jakarta Harus Bekerja Prima

Burundi (4-3-3): Fabien Mutombola; Rashid Harerimana, Collins Muhindo, Marco Weymans, Karim Nizigiyamana; Omar Moussa, Christope Nduwarugira, Styve Nzigamasabo; Bienvenue; Kanakimana, Pacifique Niyongabire, Hussein Shabani.

Pelatih: Etienne Ndayiragije.***

Dapatkan beragam informasi dan artikel lainnya dari OrbitIndonesia.com di Google News.

Berita Terkait