DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Timnas Indonesia Menang 3 - 2 Atas Vietnam, Garuda Nusantara Lolos Piala Asia U20 2023 di Uzbekhistan

image
MArcelino Ferdinan, sukses membatu Timnas Indonesia U20 menang atas Vietnam 3 - 2.

ORBITINDONESIATimnas Indonesia U20 sukses memastikan tiket ke Piala Asia U20 2023 di Uzbekhistan usai keluar sebagai juara Grup F.

Penuh perjuangan Timnas Indonesia U20 mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 3 - 2, dalam laga yang dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.

Pertandingan antara Timnas Indonesia U20 dengan Vietnam sendiri disiarkan Indosiar dan Vidio, Sabtu malam, 18 September 2022.

Baca Juga: Cepat Beradaptasi, Segino Dest Berharap Dipermanenkan AC Milan

Sempat tertinggal 1 - 2 dari Vietnam di babak kedua, Timnas Indonesia U20 akhirnya mampu membalikkan keadaan dengan penuh perjuangan dan berhasil memenangkan laga dengan skor 3 - 2.

Timnas Indonesia membuka keunggulan di menit ke-60' lewat Marcelino Ferdinan. Skor 1 - 0 untuk keunggulan Indonesia.

Vietnam sukses menyamakan kedudukan pada menit ke-65' lewat gol bunuh diri Ferarri.

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1: Resmi, Rizky Pellu CLBK dengan PSM Makassar

Baca Juga: Penuh Perjuangan, Timnas Indonesia U20 Sukses Sudahi Perlawanan Vietnam

Tak lama berselang Vietnam kembali membobol gawang Indonesia di menit ke-78' oleh Dinh Xuan Tien. Skor berbalik 1 - 2 untuk keunggulan Vietnam.

Tidak menyerah, memasuki menit ke-82' Muhammad Ferrari sukses menaklukkan kiper Vietnam lewat sebuah tandukan keras ke sisi kiri gawang. Skor imbang 2 - 2 untuk Indonesia.

Tak henti-hentinya berjuang, Rabbani Tasnim akhirnya sukses membawa Indonesia kembali unggul atas Vietnam di menit ke-86'.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Arsenal Bungkam Brentford, The Gunners di Puncak Klasemen

Memanfaatkan tendangan dari Niko yang berhasil menipu gerak penjaga gawang membuat Rabbani dengan mudah menceploskan bola tersebut ke gawang.

Skor berbalik menjadi 3 - 2 untuk keunggulan Timnas Indonesia U20 atas Vietnam.

Dengan hasil ini, Timnas Indonesia U20 memastikan tempat di Piala Asia U-20 2023. Garuda Nusantara lolos sebagai juara grup setelah penuh perjuangan menaklukkan Vietnam 3-2.***

Berita Terkait