DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

BRI Liga 1: Persija Jakarta Melawan Arema FC, Macan Kemayoran Kembali Ke Puncak

image
Persija Jakarta berhasil raih tiga angka saat bersua dengan Arema FC dengan skor 2-0 dalam lanjutan pekan ke-24 BRI Liga 1

 

ORBITINDONESIA – Persija Jakarta berhasil raih tiga angka saat bersua dengan Arema FC dalam lanjutan pekan ke-24 BRI Liga 1 musim 2022/23

Bermain dihadapan puluhan ribu Jak Mania yang padati Stadion Patriot Candrabhaga ini, Persija Jakarta unggul 2-0 atas Arema FC.

Arema FC sejak menit awal mengancam bahkan mendominasi permainan namun selalu gagal dalam penyelesaian akhir karena rapatnya barisan pertahanan Persija Jakarta.

Baca Juga: BRI Liga 1: Sebut Shin Tae yong Badut, Thomas Doll Minta Maaf

Namun Persija Jakarta dapat keluar dari tekanan Arema FC dengan serangan-seranga yang dikomandoi oleh Riko Simanjuntak.

Riko Simanjuntak tebar ancaman ke gawang Arema FC di menit ke-26 dengan tendangan spekulasi dari luar kotak penalti dengan kaki kanannya namun masih melebar gawang Arema FC.

Persija Jakarta mendapatkan hadiah penalti setelah Hanif Sjahbandi dijatuhkan Achmad Figo di areal terlarang pada meni ke-35

Hanif Sjahbandi pun tidak sia-siakan kesempatan menjadi eksekutor dengan kirimkan bola ke bawah tengah gawang Arema FC yang tidak bisa dijangkau oleh Teguh Amiruddin, 1-0 untuk Persija Jakarta.

Baca Juga: BRI Liga 1: Resmi, Persija Jakarta Pulangkan Witan Sulaeman

Witan Sulaeman yang jalani debutnya bersama Persija Jakarta ini berikan umpan tarik kepada Riko Simanjuntak yang berada di dalam kotak penalti

Riko Simanjuntak pun lepaskan sepakan namun masih terlalu lemah sehingga dapat muda dihalau kiper Teguh Amiruddin.

Hingga babak pertama usai, kedudukan 1-0 untuk Persija Jakarta atas Arema FC tidak berubah. Lepas turun minum, permainan tidak berubah bahkan berlangsung sengit dengan saling jual beli serangan namun tetap belum berujung gol.

Persija Jakarta mencoba memasukkan pemain baru untuk menambah daya serang, yaitu Michael Krmencik yang masuk gantikan Aji Kusuma.

Baca Juga: BRI Liga 1: Rans Nusantara Melawan Arema FC, Brace Dedik Setiawan Bawa Singo Edan menang Comeback

Dan berhasil peluang pertama dibuat oleh Michael Krmencik pada menitk 64 lewat sundulan tajam yang manfaatkan umpan Dony Tri Pamungkas, namun beruntung Teguh Amiruddin melakukan penyelamata gemilang dengan menepisnya.

Michael Krmencik berhasil dapatkan gol yang dirinya cari pada menit kre-78 manfaatkan bola sodoran Osvaldo Haay dengan santainya dceploskannya bola ke depan gawang yang sudah kosong.

Namun gol ini cukup konstroversi dan catatan buruk bagi karir wasit Steven Yubel Poli dan hakim garis serta wasit pembantu dimana dalam tayangan ulang posisi Michael Krmencik sudah berada offside saat menerima bola dari Osvaldo Haay.

Baca Juga: BRI Liga 1: Arema FC Melawan PSM, Dua Kartu Merah Warnai Kemenangan Juku Eja

Arema FC mencoba mencari gol penyeimbang salah satunya lewat aksi individu Hamzah Tito pada menit ke-79 namun gagal.

Hingga wasit Steven Yubel Poli meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan kedudukan 2-0 Persija Jakarta atas Arema FC tidak berubah.

Dengan hasil ini membuat Persija Jakarta kembali ke puncak klasemen BRI dengan torehan 47 poin dari 23 pertandingan yang sudah dimainkan.

Namun kekalahan bagi Arema FC menjadi yang kelima dari enam pertandingan terakhir yang sudah dilakoninya kini berada di posisi 10 dengan 29 poin. ***

Berita Terkait