DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Rekomendasi 10 Film Terbaik yang Bertemakan Hari Kemerdekaan Indonesia

image
Rekomendasi Sepuluh Film Yang Bisa Ditonton Untuk Memperingati Hari Kemerdekaan Indonesia (Sumber foto instagram/@filmsoekarno)

ORBITINDONESIA.COM - Serba-serbi menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia sudah mulai terasa. Industri film di Indonesia juga ikut merayakan hari kemerdekaan ini dengan membuat film bertemakan perjuangan para pahlawan yang membuat penonton terharu.

Dengan dibintangi oleh aktor-aktor kelas atas di Indonesia, film bertemakan Hari Kemerdekaan Indonesia ini dijamin bisa menumbuhkan rasa cinta terhadap Tanah Air.

Berikut adalah rekomendasi sepuluh film terbaik bertema patriotisme karya sutradara-sutradara kondang Indonesia, yang bisa menjadi tontonan untuk peringatan Hari Kemerdekaan Indonesia.

Baca Juga: Inilah Kelemahan dan Ancaman Gear 5 Luffy yang Epik akan Menghadapi Penurunan Kesehatan seperti Rayleigh

1. Soekarno (2013)

Film garapan sutradara terkenal Indonesia, Hanung Bramantyo, yang sudah melahirkan banyak sekali film-film besar seperti Ayat-Ayat Cinta, Catatan Akhir Sekolah, Get Married, dan masih banyak lagi.

Film ini bercerita tentang perjalanan hidup Presiden Indonesia pertama, Soekarno, mulai dari masa kecilnya, cara beliau menuntut ilmu, hingga perjuangannya dalam memperebutkan kemerdekaan Indonesia yang bisa menjadi contoh kepada generasi sekarang.

Film ini dibintangi oleh aktor-aktor berbakat seperti, Lukman Sardi, Ario Bayu, Tanta Ginting, Tika Bravani, Maudy Koesnaedi, Sujiwo Tejo, Ayu Laksmi, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Tutup Temu Bisnis Tahap VI, Edward Omar Sharif Hiariej: Belanja Produk Dalam Negeri Harus Terus Digelorakan

2. Kartini: Princess of Java (2017)

Hanung Bramantyo lagi-lagi membuat sebuah film ikonik tentang salah satu pahlawan wanita di Indonesia. Film ini diperkirakan menghabiskan dana sekitar dua belas milyar rupiah untuk pembuatannya.

Film ini menceritakan kisah nyata dari salah satu pejuang wanita bangsa Indonesia, Kartini, yang memperjuangkan hak-hak emansipasi terhadap wanita. Pada masa itu, terdapat banyak sekali peraturan-peraturan yang merugikan wanita. Dan Kartini lah yang berjuang untuk merubah itu semua.

Film ini banyak dibintangi oleh aktor terkenal seperti Dian Sastrowardoyo, Reza Rahadian, Adinia Wirasti, Christine Hakim, Ayushita, Acha Septriasa, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Profil Lengkap dan Fakta Menarik Anton RIIZE, Member Termuda yang Merupakan Anak Produser Terkenal Korea ORBIT

3. Darah Garuda (2010)

Film yang disutradarai oleh Yadi Sugandi dan Conor Allyn ini merupakan salah satu film dari trilogi merdeka yang tayang di tv nasional hampir di setiap moment kemerdekaan.

Film ini bercerita tentang sekelompok tentara yang bergeriliya pada tahun 1947 untuk menyerang markas tentara Belanda dan menyelamatkan perempuan yang mereka cintai. Banyak sekali konflik antar tokoh yang terjadi seperti perbedaan suku, ras, agama, kepribadian, dan kelas sosial yang terjadi dalam film tersebut.

Film ini dibintangi oleh Lukman Sari, Donny Alamsyah, Darius Sinatriya, Ario Bayu, Teuku Rifnu Wikana, Rahayu Saraswati dan masih banyak lagi.

4. Sang Pencerah (2010)

Film ini disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan diproduseri oleh Raam Punjabi. Film ini telah menghabiskan dana sekitar enam belas milyar rupiah saat proses pembuatannya.

Film ini menceritakan tentang kisah hidup pendiri Muhammadiyah, KH Ahmad Dahlan, salah satu tokoh Islam yang sangat dihormati oleh umat Muslim di Indonesia, yang berjuang untuk meluruskan Islam di Yogyakarta agar sesuai dengan syariat dan sunnah.

Film ini dibintangi oleh Lukman Sardi, Zaskia Adya Mecca, Slamet Rahardjo, Dennis Adhiswara, Muhammad Ihsan Tarore, Abdurrahman Arif dan masih banyak lagi.

5. Guru Bangsa: Tjokroaminoto (2015)

Film yang disutradarai oleh Garin Nugroho ini berhasil memenangkan penghargaan Piala Citra untuk kategori Film Cerita Panjang Terbaik pada tahun 2015.

Film ini bercerita tentang kehidupan dan perjuangan pahlawan negara Indonesia HOS Tjokroaminoto dalam memperjuangkan hak rakyat pada saat itu, serta perjuangannya kala mendirikan organisasi Sarekat Islam.

Film ini dibintangi oleh Reza Rahardian, Christoffer Nelwan, Putri Ayudya, Maia Estianty. Christine Hakim, Ibnu Jamil, Alm. Alex Komang, Alm. Didi Petet, Chelsea Islan, Sujiwo Tejo, dan masih banyak lagi.

6. Hati Merdeka (2011)

Film ini adalah seri ketiga dari Trilogi Kemerdekaan yang digarap oleh Yadi Sugandi dan Conor Allyn. Film ini menghabiskan dana sekitar enam puluh milyar untuk pembuatannya.

Film ini bercerita tentang sekelompok tentara yang sudah bersahabat sejak lama, dan selamat dari peristiwa pembantaian yang dilakukan oleh tentara Belanda. Pemimpin mereka sempat mengundurkan diri dari kelompok saat diberi tugas ke Bali. Namun, akhirnya mereka semua berkumpul kembali untuk menghabisi tentara Belanda dengan senjata seadanya.

Film ini dibintangi oleh Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Darius Sinatriya, Astri Nurdin, Teuku Rifnu Wikana, Rahayu Saraswati dan masih banyak lagi.

7. Sang Kiai (2013)

Film ini disutradarai oleh Rako Prijanto, dan berhasil meraih penghargaan sebagai Film Terbaik oleh Festival Film Indonesia pada tahun 2013.

Film ini bercerita tentang perjuangan tokoh Muslim Indonesia, KH Hasyim Asyari yang berjuang meluruskan akidah bangsa Indonesia pasca kedatangan Jepang. Pada saat itu, Jepang memaksa KH Hasyim Asyari beserta pengikutnya untuk Seikerei atau menyembah matahari.

Film ini dibintangi oleh Ikranagara, Adipati Dolken, Uval Aulia, Meriza Febriani, Tabah Helmi Nonaka, Emil Kusumo, dan masih banyak lagi.

8. Merah Putih (2009)

Film ini merupakan sekuel pertama dari Trilogi Kemerdekaan yang disutradarai oleh Yadi Sugandi dan Conor Allyn. Film ini memiliki semboyan "Untuk Merdeka Mereka Bersatu"

Film ini bercerita tentang lima orang tentara Indonesia dari berbagai macam suku, ras, agama, dan latar belakang yang berbeda. Mereka sama-sama dilatih menjadi tentara di Barak Bantir, Semarang, Jawa Tengah. Banyak sekali perseteruan antar tokoh yang terjadi diantara mereka selama berperang melawan Belanda.

Film ini dibintangi oleh Lukman Sardi, Donny Alamsyah, Darius Sinathrya, Teuku Rifnu Wikana, Zumi Zola, dan masih banyak lagi.

9. Tjoet Nja' Dhien (1988)

Film ini disutradarai oleh Eros Djarot dan berhasil memenangkan Piala Citra untuk nominasi Film Cerita Panjang Terbaik pada tahun 1988.

Film ini bercerita tentang kegigihan dan kerja keras pejuang wanita Indonesia asal Aceh Tjoet Nja' Dhien (Cut Nyak Dien) bersama teman-temannya untuk melawan tentara Kerajaan Belanda kala memasuki wilayah Aceh pada masa Hindia Belanda.

Film ini dibintangi oleh aktor lawas seperti Christine Hakim, Piet Burnama, Rudy Wowor, Slamet Rahardjo, Rosihan Anwar, Huib Van den Hoek, Johan Moosdijk, dan masih banyak lagi.

10. Jenderal Soedirman (2015)

Film ini disutradarai oleh Viva Westi, dan sempat mendapat protes besar dari cucu Presiden Soekarno, Didi Mahardika, yang menyebut banyak sekali ketidakselarasan antara adegan, dialog, dan peran dalam film dengan kejadian aslinya.

Film ini bercerita tentang perjuangan Panglima Besar Soedirman kala menghadapi Agresi Militer II yang dilakukan oleh Belanda kala menyudahi Perjanjian Renville dan menolak untuk melakukan gencatan senjata pada tahun 1948.

Film ini dibintangi oleh Adipati Dolken, Ibnu Jamil, Mathias Muchus, Baim Wong, Nugie, Lukman Sardi, dan masih banyak lagi.

Itulah rekomendasi sepuluh film heroik tentang perjuangan para pahlawan Indonesia kala itu. Banyak sekali hal-hal menarik dan sikap-sikap dari para pejuang kemerdekaan tersebut yang bisa dijadikan contoh oleh anak-anak muda di masa sekarang.***

 

Berita Terkait