DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Daftar Film yang Tayang di Bulan September 2023, dari Slepp Call sampai Petualangan Sherina 2

image
Daftar Film Yang Tayang di Bulan September 2023

 

ORBITINDONESIA.COM- Bulan September sudah berjalan dalam beberapa hari, mari kita masukan daftar film yang tayang pada di September sebagai hiburan untuk kita tonton diakhir pekan.

Daftar Film yang akan meramaikan layar bioskop pada bulan September 2023 memiliki banyak genre. Film yang akan tayang mulai dari film romance, horror dan juga serial kelurga Indonesia.

Dari daftar film yang akan tayang, salah satunya adalah Petualangan Sherina 2 yang akan dibintangi oleh Sherina Munaf dan Derby Romero.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu Specialz, Opening Shibuya Incident Arc Anime Jujutsu Kaisen Season 2 dari King GNU

Film petualangan Sherina yang akan tayang pada bulan September ini disutradarai oleh Riri Riza dan mengusung genre laga dan petualangan.

Namun, ada juga sejumlah film lain yang tak kalah seru, berikut daftar yang bisa kamu siapkan untuk ditonton:

1. Film Petualangan Sherina 2

Baca Juga: Endolita! Ini Resep Ikan Panggang Lampung Timur, Rekomendasi Masakan Nusantara

Petualangan Sherina 2 ini akan Tayang 28 September 2023, film ini adalah kisah yang menceritakan tentang Sadam yang telah menjadi seorang petualang sejati dan bertemu dengan teman masa kecilnya, Sherina.

2. Film Orpa

Film Orpa adalah film yang mengisahkan seorang gadis remaja dengan kehidupan tragis yang nekat kabur dari desanya untuk melanjutkan Pendidikan.

Gadis ini harus melewati banyak tantangan salah satunya harus melalui ganasnya hutan Papua.

Baca Juga: Dampak Polusi Udara Jakarta Semakin Berbahaya, Inilah Upaya yang Dilakukan Kemenkes di Sektor Kesehatan

Film ini digarap oleh Theo Rumansara dan mengusung genre drama dijadwalkan tayang tanggal 7 september 2023

3. Sleep Call

Film yang dibintangi oleh Laura Basuki dan Bio One ini sudah banyak dinantikan penggemar film Indonesia.

Baca Juga: Berikut ini Profil Aktor Morgan Davies, Pemeran Coby Angkatan Laut Cengeng di One Piece Live Action

Sleep call Tayang 7 September 2023 dengan disutradarai oleh Fajar Nugros yang mengisahkan Dina, Perempuan yang terlilit utang dan terpaksa bekerja di perusahaan pinjol (pinjaman online) ilegal.

Dina mencari pelarian dari kesepian melalui sesi sleep call dengan Rama, orang asing karismatik dari sebuah situs kencan.

Namun, ketika hubungan mereka yang membuat ketagihan semakin dalam kisah serangkaian kematian yang tidak dapat dijelaskan menghantuinya.

Baca Juga: Spoiler Shibuya Incident Arc Anime Jujutsu Kaisen Season 2 Berdasarkan Lagu Opening Specialz dari King GNU

Hal ini mengubah ketenangan menjadi obsesi yang mematikan berkepanjangan.

4. Jomblo Fi Sabilillah

Film ini Tayang 14 September di bioskop dengan mengusung genre drama dan komedi, dan dibintangi oleh Ricky Harun.

Baca Juga: Spoiler Drakor The Uncanny Counter 2 Episode 12, Pertarungan Antara Do Ha Na dan Ma Ju Seok

Ceritanya tentang Ali yang belum pernah berkencan sebelumnya dan diberi ultimatum oleh ayahnya untuk menikah dalam waktu satu bulan.

Ali yang menderita venustraphobia (takut pada wanita cantik) meminta bantuan teman-temannya untuk mencari solusinya.

5. Aku Tahu Kapan Kamu Mati: Desa Bunuh Diri ( 2023)

Baca Juga: Hasil Liga Inggris,Hattrick Erling Haaland Bawa Manchester City ke Puncak Klasemen

Film horror ini Tayang 14 September 2023 dengan Bintang film Artis Natasha Wilona, Acha Septriasa, Marsha Aruan, dan Ratu Felisha.

Film ini disutradarai oleh Anggi Umbara mengusung genre horror, yang mengisahkan kematian dan petualangan.

6. Kisah Tanah Jawa: Pocong Gundul

Baca Juga: 5 Wisata Alam Terbaik di Lampung, Suguhkan Sensasi Kenyamanan yang Tak Ada di Tempat Lain

Film ini akan tayang akhir bulan pada 21 September 2023 dengan kisah yang menceritakan seorang pemuda bernama Hao yang memiliki kemampuan retrokognis.

Hao ini memiliki kemampuan yang melihat kejadian di masa lalu, kemudian ia Bersama teman-temannya melakukan petualangan baru hingga bertemu pocong gundul.

7. Satu Hari dengan IbuBaca Juga: Wajah Baru, Taman Mini Indonesia Indah Tuan Rumah Spouse Program dalam Rangkaian KTT ke 43 ASEAN

Satu hari dengan ibu adalah Film yang mengisahkan Dewa, seorang pemuda yang terjebak dalam lingkaran waktu yang menyakitkan.

Setiap kali bangun, ia mengenang hari kematian ibunya, dan ia berusaha untuk melepaskan diri dari kutukan ini.

8. Air Mata di Ujung Sajadah

Baca Juga: Berikut Lirik dan Makna Lagu Filip It Up dari Tiara Andiri dengan Nuansa Kpop Kolaborasi dengan Hyuk Shin

Film Air Mata di Ujung Sajadah adalah sebuah Film yang menampilkan aksi Titi Kamal, Fedi Nuril, dan Citra Kirana.

Film ini mengusung genre drama dan romance dimana bercerita tentang Aqilla yang baru mengetahui bahwa anaknya, Baskara, masih hidup setelah tujuh tahun berlalu.

Baskara dibesarkan oleh pasangan Arif dan Yumna, yang hanya memiliki satu harapan: memiliki anak.

Baca Juga: Lagu Terbaru Tiara Andini Flip It Up Viral, Ternyata Berkat Produser Musik Grup Boyband EXO sampai Shinee

9. Di Ambang Kematian

Film Di Ambang Kematian akan tayang 28 September 2023 yang menceritakan Nadia, seorang Wanita yang hidup di ambang kematian.

Nadia dan tahu bahwa dia akan menjadi korban pengorbanan ayahnya, dan kini Ia berusaha mengungkap misteri di balik nasib keluarganya.

Baca Juga: Berikut Tips Meminimalisir Resiko Bisnis bagi Entrepreneur Pemula yang Ingin Resign sebagai Karyawan

Demikianlah daftar film Indonesia yang akan tayang pada bulan September 2023, pastikan kamu menyiapkan diri untuk untuk menikmati berbagai genre film ini.***

Berita Terkait