DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Sangat Pedih, Seorang Pemuda Jadi Imam Sholat Jenazah untuk Bapak, Ibu, dan Empat Adiknya Meninggal Kecelakaan

image
Kisah kecelakaan mobil sekeluarga di Malaysia. Foto/Instagram.

ORBITINDONESIA.COM- Sebuah kisah pilu seorang pemuda bernama Abrul Rahman Amir Ruddin, yang menjadi imam sholat jenazah untuk keluarganya telah menyebar secara viral di media sosial.

Kejadian tersebut dialami oleh pemuda bernama Abdul Rahman Amir Ruddin yang harus menghadapi momen yang menyedihkan.

Baca Juga: New Year Gaza 24 B

Abrul Rahman Amir Ruddin  menjadi imam sholat jenazah untuk enam anggota keluarganya yang tewas dalam kecelakaan tragis.

Baca Juga: Viral, Choi Siwon Ditunjuk Jadi Pembicara dalam ASEAN Business and Investment Summit 2023, Apa Visinya

Diketahui bahwa Abdul Rahman adalah anak sulung dari pasangan Amir Ruddin Ismail, 46 tahun, dan Norahimah Noor Muhamad, 43 tahun, yang bersama dengan empat adiknya, Fatimatulzahrah (17 tahun), Seri Khadijah Aqilah (13 tahun), Rufaidatul Asyariyah (10 tahun), dan Muhammad Assyakrawi (5 tahun).

Baca Juga: Survei LSI Denny JA: Elektabilitas PSI yang Dipimpin Kaesang Hanya 1,5 Persen, Gerindra Salip PDI Perjuangan

Seluruh anggota keluarganya kehilangan nyawa mereka dalam sebuah kecelakaan maut di Kilometer 5, Jalan Segamat-Kuantan, Malaysia.

Kecelakaan itu terjadi saat mereka sedang dalam perjalanan mengantar ibu mereka, yang hendak mengajar di Sekolah Tahfidz Segamat.

Baca Juga: VIRAL, Erick Thohir Tersingkir dari Bakal Cawapres Ganjar, yang Sudah Direstui Sandiaga dan Ridwan Kamil

Baca Juga: Ditemani Erick Thohir, Prabowo Subianto Makan Siang Bersama Pelaku Usaha Muda

Namun, nasib berkata lain, mobil mereka ditabrak oleh truk yang membawa muatan pasir, menyebabkan kecelakaan tragis yang merenggut nyawa seluruh anggota keluarga tersebut.

Hanya satu anggota keluarga yang selamat dari tragedi ini, yaitu Abdul Rahman Amir Ruddin, yang berusia 19 tahun.

Tragedi kecelakaan  ini adalah ujian berat yang tak terbayangkan, dalam video yang menjadi viral di media sosial Twitter, terlihat Abdul Rahman mengenakan baju koko biru tua dan peci putih.

Baca Juga: Yasonna H Laoly Dampingi Megawati Soekarnoputri Selama Jadi Juri Jayed Award 2023 di Roma

 Baca Juga: Lagu Terbaru Tiara Andini Flip It Up Viral, Ternyata Berkat Produser Musik Grup Boyband EXO sampai Shinee

Dalam isak tangisannya, dia mengemban tanggung jawab sebagai anak sulung, menjadi imam sholat jenazah bagi orang tuanya dan empat adiknya.

Saat menjalankan sholat jenazah, Abdul berusaha keras untuk menahan tangisnya agar tidak pecah.

Baca Juga: Jadi Juri Zayed Award 2024, Megawati Diwawancarai Radio Vatikan

Namun, begitu sholat selesai, air mata jatuh begitu deras ketika dia membacakan doa.

Baca Juga: Heboh, Ibu Alami Baby Blues Hingga Ingin Buang Bayinya, Apa Itu Baby Blues dan Bagaimana Pertolongannya

Ketika mereka tiba di pemakaman Tanah Perkuburan Islam Ubudiah, Parit Jawa, Malaysia, Abdul tidak dapat menghentikan air matanya.

Baca Juga: Dugaan Operasi Tangkap Tangan Gubernur Abdul Gani Kasuba, KPK Gelandang 3 Pejabat Maluku Utara ke Jakarta

Dia harus dibantu oleh saudara-saudaranya dan warga yang hadir untuk menjalani momen yang sangat sulit ini.

Tragedi ini terjadi ketika sebuah truk kehilangan kendali dan masuk ke jalur berlawanan, menabrak mobil keluarga mereka dan beberapa kendaraan lainnya dalam kecelakaan beruntun yang mengerikan.

 Baca Juga: Inilah 10 Cara Mencegah Penyakit Alzheimer yang Dapat Terjadi Jelang Masa Tua Lengkap dengan Pennjelasannya

Baca Juga: BMKG: Hujan Lebat Berpotensi Turun di Beberapa Kota

Selain Abdul, satu anggota keluarga lainnya, Abdullah Amir Ruddin (15 tahun), saat ini masih dalam perawatan intensif di ICU Hospital Segamat karena mengalami luka serius di kepala, usus, dan paru-paru.

Abdul Rahman sendiri telah menunjukkan keteguhan dan pengorbanan yang luar biasa  namun harus tetap teguh.

Warganet berdoa untuk Abdul dan seluruh keluarga yang terkena dampak oleh tragedi ini.***

Berita Terkait