DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Relawan Santri Muda Garut Dukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD

image
Santri yang tergabung dalam Relawan Seduluran Santri Mahfud di Garut, Jawa Barat, Sabtu 16 Desember 2023. (Antara)

ORBITINDONESIA.COM - Ratusan santri muda Garut, Jawa Barat yang tergabung dalam Relawan Seduluran Santri Mahfud (SESAMA) mendeklarasikan dukungan kepada Ganjar Pranowo dan Mahfud Md di Pilpres 2024.

"Santri meyakini Mahfud MD adalah sosok santri yang sat set dalam menegakkan hukum ,” kata Ketua SESAMA Garut Faiz Shihab dalam deklarasi di Garut, Jawa Barat, Sabtu 16 Desember 2023.

Deputi Tim Pemenangan Muda (TPM) Ganjar-Mahfud Dharmaji Suradika atau Aji mengapresiasi dukungan santri kepada Ganjar-Mahfud.

Baca Juga: New Year Gaza 24 B

"Berbicara tentang anak muda berarti santri adalah bagian dari anak muda yang suara dan perannya sangat krusial kita butuhkan untuk membangun Indonesia," kata Aji.

Ratusan santri yang bergabung dalam acara tersebut adalah perwakilan santri muda dari berbagai pesantren Garut.

Para santri muda tersebut dipastikan sudah memiliki hak suara dan berharap mampu memberi efek elektoral akar rumput di desanya masing-masing pada Pemilu 2024.

Baca Juga: Survei LSI Denny JA: Elektabilitas PSI yang Dipimpin Kaesang Hanya 1,5 Persen, Gerindra Salip PDI Perjuangan

Deklarasi tersebut juga diisi dengan talk show atau gelar wicara bertema “Peran Santri dalam Implementasi Hukum dan HAM” kemudian dilanjutkan dengan diskusi dan sharing session atau sesi berbagi pengalaman Santri Patungan Aspirasi.

Santri akan membuat rekomendasi patungan aspirasi yang kemudian diserahkan kepada tim pemenangan nasional Ganjar-Mahfud untuk disampaikan kepada Mahfud MD.

Kegiatan kemudian dilanjutkan dengan Parade Santri Sarungan menuju Tugu Baratayuda yang menyimbolkan kebaikan melawan keburukan, orang baik bersama orang baik. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait