DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

UEFA Nations League 2022/2023: Italia Melawan Inggris, Ajang Pembuktian Jude Bellingham

image
Jude Bellingham

ORBITINDONESIA - UEFA Nations League 2022/2023 akan ada pertandingan Italia melawan Inggris pada 24 September 2022.

Pertandingan Italia kontras Inggris ini akan digelar di stadion San Siro, Italia, pukul 01.45 dini hari.

Laga ini bisa menjadi ajang pembuktian pemain gelandang muda berbakat Inggris, Jude Bellingham untuk dibawa ke Piala Dunia Qatar 2022.

Baca Juga: Shin Tae Yong Jamin Ferrari dan Marselino Pemain Inti di Piala Dunia U20 2023

Pelatih timnas Inggris, Gareth Southgate akan memberi kesempatan kepada pemain berusia 19 tahun lantaran Jude Bellingham ini terus memukau bersama Borussia Dortmund.

Gelandang kompetitor Jude Bellingham lainnya di timnas Inggris masih berjuang untuk mencapai kebugaran, dan performa terbaiknya.

Media olahraga di Inggris ataupun Eropa pun membahas soal ketajaman Jude Bellingham sehingga ia akan jadi pilihan utama di lini tengah sentral bersama Declan Rice.

Baca Juga: Mengenal dan Perbedaan Antara UEFA Nations League dengan Piala Eropa

Jude Bellingham harus bersaing dengan James Ward-Prowse, dan Jordan Henderson di posisi tersebut.

Pintu bagi Jude Bellingham terbuka setelah Kalvin Phillips cedera bahu hingga diragukan bisa ikut berangkat ke Qatar.

Jude Bellingham santer menjadi sorotan karena ia berhasil mencetak gol bagi Borussia Dortmund ke gawang Manchester City pada liga Champions pekan lalu.

Baca Juga: Siapkan 23 Pemain, Shin Tae Yong Tak Ciut Nyali Meski Ranking Curacao Jauh Diatas Timnas Indonesia

Meski Borussia Dortmund kalah, Jude Bellingham menjadi perbincangan lewat golnya bahkan ia juga membuat pertahanan Manchester City kualahan.

Jude Bellingham dikenal sebagai pemain yang berani dan cerdas. Dengan kemampuannya, ia bisa menguasai lapangan tengah.

Untuk diketahui, Inggris sendiri sudah dipastikan tak akan lolos ke semifinal Nations League setelah tanpa kemenangan di empat laga.

Tim "Tiga Singa" saat ini jadi juru kunci dengan dua poin.

Baca Juga: Menko Polhukam Mahfud MD Geram Dana Otsus Rp500 Triliun Diembat Lukas Enembe: Rakyat Miskin Pejabat Foya Foya

Italia di peringkat tiga berselisih tiga poin, dengan Jerman di posisi dua (6 poin), dan Hongaria jadi pemimpin sementara dengan tujuh poin.

Bahkan, Inggris sempat dipermalukan oleh Molineux dengan skor 4 - 0. Jadi, anak didik Gareth Southgate dituntut menyapu bersih dua laga tersisa untuk menjaga kans agar tak terdegradasi ke kelas B. ***

Berita Terkait