DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Piala Dunia Qatar 2022, Prancis Umumkan Skuad Terbaiknya, Ada Karim Benzema dan Sederet Penyerang Mematikan

image
Timnas Prancis secara resmi umumkan skuad yang akan bermain di Piala Dunia 2022

 

 

ORBITINDONESIATimnas Prancis secara resmi umumkan skuad yang akan bermain di Piala Dunia 2022 pada Rabu 9 November 2022 waktu setempat atau Kamis 10 November dini hari WIB.

Pengumuman skuad tersebut disampaikan melalui twitter resmi Timnas Prancis, Pelatih Didier Deschamps telah memilih 25 pemain yang akan di bawa ke Piala Dunia 2022.

Dari 25 nama tersebut, bintang Manchester United, Raphael Varane menjadi salah satu nama yang dibawa oleh Deschamps.

Baca Juga: Piala Dunia 2022, Brasil Umumkan Skuad Terbaiknya Termasuk 9 Penyerang

Seperti diketahui, Raphael Varane sempat diragukan tidak bisa perkuat timnas Prancis gara-gara cedera hamstring ketika Manchester United bertanding melawan Chelsea pada 22 Oktober lalu.

Namun cederanya tidak separah yang diperkiarakan dan dirinya telah masuk skuad timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022.

Untuk lini depan, Deschamps memanggil 7 penyerang yang saat ini sedang tampil apik di klubnya masing-masing.

Baca Juga: Sedih, Diogo Jota Alami Cedera dan Batal Bela Portugal di Piala Dunia 2022

Ketujuh penyerang tersebut adalah, Christopher Nkunku, Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe, Olivier Giround, Kingsley Coman dan Karim Benzema.

Bayern Muenchen menjadi klub penyumbang terbanyak untuk timnas Prancis dengan empat pemain.

Soal pemilihan pemain, Deschamps mengatakan bahwa dirinya jujur bukan pilihan termudah dan ini juga dialalim semua manajer timnas lainnya.

"Sejujurnya, ini bukan pilihan termudah," kata Didier Deschamps,

"Itu sama untuk semua manajer tim nasional lainnya."

"Pemain yang pulih dari cedera, pemain yang cedera tadi malam, yang bisa cedera malam ini," kata Deschamps menambahkan.

Baca Juga: Pemerintah dan FIFA Sepakat Pastikan Piala Dunia U20 Berjalan Baik

Berikut daftar 25 pemain Timnas Prancis untuk Piala Dunia 2022:

Kiper:

Hugo Lloris (Tottenham Hotspur), Alphonse Areola (West Ham), Steve Mandanda (Rennes)

Bek:

Benjamin Pavard (Bayern Muenchen), Jules Kounde (Barcelona), Raphael Varane ( Man United), Presnel Kimpembe (PSG), William Saliba (Arsenal), Lucas Hernandez (Bayern Muecnhen), Theo Hernandez, Ibrahima Konate (Liverpool), Dayot Upamecano (Bayern Muenchen).

Gelandang:

Adrien Rabiot (Juventus), Aurelien Tchouameni (Real Madrid), Youssouf Fofana (AS Moncao), Matteo Guendouzi (Marseille), Jorada Veretout (Marseille), Eduardo Camavinga (Real Madrid)

Penyerang:

Kingsley Coman (Bayern Muenchen), Kylian Mbappe (PSG), Karim Benzema (Real Madrid), Olivier Giroud (AC Milan), Antoine Griezmann (Atletico Madrid), Ousmane Dembele (Barcelona), Christopher Nkunku (RB Leipzig) ***

Berita Terkait