DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Lantik Penjabat Bupati Sikka, Inilah Pesan Pejabat Gubernur NTT Ayodhia Kalake

image
Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur Ayodhia Kalake, atas nama Presiden Republik Indonesia melantik Sekda Kabupaten Sikka Adrianus F. Parera, sebagai penjabat bupati.

 

ORBITINDONESIA.COM – Penjabat Gubernur Nusa Tenggara Timur (NTT) Ayodhia Kalake, atas nama Presiden Republik Indonesia melantik Sekda Kabupaten Sikka Adrianus F. Parera, sebagai Penjabat Bupati Sikka untuk satu tahun ke depan.

Acara pelantikan yang berlangsung di Aula El Tari, Rabu 20 September 2023, yang dihadiri pimpinan Forkopimda NTT dan undangan lainnya.

Penjabat Gubernur NTT Ayodhia Kalake, dalam sambutannya mengatakan, jabatan sebagai penjabat bupati Sikka hendaknya dipahami sebagai sebuah amanah dan kepercayaan dari Tuhan Yang Maha Kuasa.

Baca Juga: Lawan Disinformasi, AJI dan Google News Initiative Gelar Diskusi di Kupang NTT

Waktu satu tahun bukanlah waktu yang lama. Untuk itu, kita harus memberikan pengabdian dan pelayanan yang tulus dengan berlandaskan pada komitmen integritas yang teguh.

"Sebagai orang yang sudah lama berkecimpung dalam tata kelola pemerintahan dan pembangunan di lingkup pemerintah Kabupaten Sikka saya yakin saudara penjabat bupati mampu peluang tantangan, sekaligus juga memberikan untuk permasalahan pembangunan di kabupaten Sikka. Harapan saya, penjabat bupati selalu membangun koordinasi dan komunikasi yang harmonis dengan DPRD, unsur forkopimda, para tokoh agama, tokoh masyarakat dan semua pemangku kepentingan", kata Ayodhia Kalake.

Pada kesempatan itu, Ayodhia Kalake, menitipkan beberapa hal kepada penjabat bupati Sikka.

Pertama, terkait pemilu serentak pada tahun 2024. "Saya ini kita sudah memasuki tahun politik, saya berharap penjabat bupati Sikka dapat menjaga situasi secara kondusif selama proses tahapan demokrasi dengan membangun koordinasi yang baik dengan seluruh pemangku kepentingan, serta menjaga netralitas seluruh ASN. Selain itu, penjabat bupati dapat memberikan perhatian khusus mengenai data pemilih, dan pengendalian inflasi," ujarnya.

Ia mengatakan, saat ini sedang memasuki proses El Nino yang berdampak menurunnya produktivitas pertanian dan juga perkebunan. Beberapa komoditas pertanian seperti beras mengalami kenaikan harga yang dapat mendorong peningkatan inflasi.

"Saya berharap, penjabat bupati bersama TPID kabupaten Sikka dapat mengambil langkah strategis untuk mengendalikan laju inflasi di kabupaten Sikka. Jangan segan melakukan pemantauan harga barang khususnya kebutuhan pokok baik di pusat perdagangan maupun pasar tradisional yang menjadi tempat dilaksanakannya jual beli masyarakat di kabupaten Sikka", kata Ayodhia Kalake. (han) ***

Berita Terkait