DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Viral Bayi Dibuang di Jalan Raya di Lumajang, Ini Fakta Sebenarnya dari Polisi

image
Polisi saat menyerahkan bayi dibuang kepada orang tuanya di Lumajang. (Humas Polres Lumajang )

 
 
ORBITINDONESIA – Jagat media sosial dihebohkan dengan kabar viral bayi dibuang di Jalan Lintas Selatan (JLS) yang berada di Desa Bago, Kecamatan Pasirian, Lumajang, Jawa Timur. 
 
Bayi dibuang berjenis kelamin laki-laki itu ditemukan seorang warga pada Senin, 02 Januari 2023. Penyelidikan polisi mengungkap fakta mengejutkan. 
 
Berdasar penyelidikan polisi, penemuan bayi dibuang itu ternyata hanyalah rekayasa dari sepasang muda-mudi. 
 
Pasangan ini sebenarnya sudah bertunangan namun keburu hamil di luar nikah. 
 
“Hasil penyelidikan tidak ditemukan iktikad dari orang tua bayi akan membuang bayi tersebut,” ujar Kapolres Lumajang AKBP Dewa Putu Eka D, saat dikonfirmasi melalui Kasubsipenmas Aiptu Eko Budi Laksono.
 
Peristiwa bermula dari sepasang sejoli, yakni seorang pria berinisial M dan seorang wanita berinisial N, keduanya warga Kecamatan Pasirian. 
 
Mereka sebenarnya sudah bertunangan. Namun dalam masa hubungan keduanya yang belum sah sebagai pasangan suami istri,  perempuan berinisial N keburu mengandung hingga melahirkan. 
 
Pasangan muda ini malu jika sampai ketahuan warga sudah hamil sebelum resmi menikah.
 
Namun, mereka juga tidak tega untuk membuang atau menggugurkan janin bayi tersebut. 
Akhirnya pasangan muda ini sepakat untuk merancang rekayasa. 
 
''Keduanya mengarang cerita, seolah - olah mereka menemukan bayi. Dan nanti motivasinya setelah keduanya mulus dalam berskenario, akan memberikan bayi tersebut pada seorang perempuan inisial 'S' warga setempat, dengan maksud agar dirawat dan bisa mengawasi tumbuh kembangnya," papar Aiptu Eko Budi Laksono.
 
Pasangan muda ini juga tidak menelantarkan bayinya begitu saja di jalan raya. 
 
“Saat ditemukan bayi dalam kondisi bersih, memakai popok bayi, memakai celana pendek motif kotak - kotak, dan diselimuti layaknya bayi ditinggal akan tetapi masih diberi perlindungan oleh yang bersangkutan ( orang tua)," ujar Aiptu Eko Budi Laksono.
 
Sayangnya, skenario pasangan muda ini keburu terbongkar.
 
Karena kabar bayi dibuang di Jalan Lingkar Selatan (JLS) Lumajang keburu viral di media sosial hingga diselidiki oleh polisi. 
 
“Awalnya meraka ( M dan N ) berkeinginan keluarga dan masyarakat tidak tahu jika hamil sebelum nikah, malah sebaliknya. Tapi pada dasarnya yang bersangkutan sama sekali tidak bermaksud hendak membuang bayi tersebut," papar Aiptu Eko Budi Laksono.
 
Saat ini, bayi dibuang telah dirawat di RS Bhayangkara Lumajang. 
 
Bayi akan dikembalikan kepada orang tuanya setelah dinyatakan dalam kondisi sehat.
 
"Untuk bayi pasca diserah terimakan dari tim medis rumah sakit kepada kami (kepolisian ), selanjutnya kami serahkan ke orang tua, melibatkan atau didampingi dari Dinas Sosial Kabupaten Lumajang. Kami akan terus memantau dan memastikan, bahwa si bayi benar - benar aman," pungkasnya. ***

Berita Terkait