DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Usai Jerman Kalah Telak dari Jepang, Hansi Flick dan Dua Asistennya Dipecat

image
Hansi Flick beserta dua asistennya dipecat oleh Federasi Sepak bola Jerman DFB setelah tuai hasil minor dalam partai persahabatan lawan Jepang di Wolfsburg

 

ORBITINDONESIA.COM – Usai kalah telak 1-4 dari Jepang di kandang sendiri tidak membuat lama Federasi Sepak Bola Jerman, DFB untuk meresponnya dengan memecat Hansi Flick beserta dua asistennya Marcus Sorg dan Danny Rohl.

Jajaran DFB selaku Federasi sepak bola Jerman telah putuskan untuk bebas tugaskan Hans Flick beserta asistennya Marcus Sorg dan Danny Rohl.

“Komite setuju bahwa timnas Jerman membutuhkan dorongan setelah hasil mengecewakan yang terjadi,” sebagaimana dilansir dari laman resmi DFB.

Baca Juga: Hasil Laga Uji Coba, Drama Lima Gol Kemenangan Jepang atas Jerman

Sebagai penggantinya, DFB menunjuk Rudi Voller, Hannes Wolf dan Sandro Wagner untuk menangani tim ketika melawan Prancis dan berharap Federasi sepak bola Jerman bisa mengumumkan pengganti Hansi Flick secepatnya.

Seperti diketahui, Hansi Flick menjadi sorotan tajam publik sepak bola Jerman usai kalah dari Jepang dan Jerman baru menang sebanyak 4 kali dari 16 laga yang dimainkan hingga tidak lolos fase grup ketika Piala Dunia Qatar 2022 lalu.

Meskipun kalah dari Jepang, Flick masih dengan keyakinannya dapat menjawab atas spekualasi masa depan dirinya di Timnas Jerman.

Baca Juga: Polling Institute: Erick Thohir Cawapres yang Paling Populer, Capres Pasangannya Bakal Menang

Sejauh ini, Jerman jauh dari kata kesuksesan sejak Hans Flick menjabar sebagai pelatih Timnas negara itu sejak dua tahun lalu.

Dan kini Jerman hanya punya waktu sembilan bulan sebelum mereka menjadi tuan rumah dari gelaran Piala Eropa 2024.

Seperti diketahui pada laga persahabatan, Jerman menghadapi Jepang berakhir dengan kemenangan tim Samurai Biru dengan skor telak 1-4.

Baca Juga: Kesempurnaan Jorge Martin Usai Raih Pole Position, Sprint Race dan Kini Juara MotoGP San Marino 2023

Dimana keempat gol tersebut dicetak oleh Junya Ito (11'), Ayase Ueda (22'), Takuma Asano (90'), dan Ao Tanaka (90+2').

Selanjutnya Jerman akan berhadapan dengan juara Piala Dunia 2018, Prancis pada Rabu 13 September 2023 dini hari WIB. ***

Berita Terkait