DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Menang Atas PSS Sleman di Pekan Ke 6 BRI Liga 1, Persija Jakarta Puncaki Klasemen Geser Dewa United

image
Persija Jakarta sukses menduduki peringkat pertama Klasemen setelah kalahkan PSS Sleman di pekan ke 6 BRI Liga 1 malam WIB

 

ORBITINDONESIA.COM – Laga pekan ke 6 BRI Liga 1 hadirkan PSS Sleman melawan Persija Jakarta yang dimenangkan oleh Macan Kemayoran dengan skor 1-3.

Laga pekan ke 6 BRI Liga 1 antara PSS Sleman melawan Persija Jakarta digelar di Stadion Maguwoharjo Sleman malam WIB.

Persija Jakarta membuka keunggalan pada menit ke-16 lewat Hanif Sjahbandi berawal dari operan Witan Sulaeman, Hanif Sjahbandi pun menyambutnya dengan sundulan kepala yang tidak mampu diantisipasi oleh Anthony Pinthus.

Baca Juga: Kalah dari Persikabo 1973 di Pekan Ke 6 BRI Liga 1 Persebaya Surabaya Kembali Puasa Kemenangan

Tertinggal 0-1 membuat PSS Sleman mencoba peruntungannya dalam membalas keadaan namun selalu gagal dalam penyelesaian akhir.

Persija Jakarta kembali mendapatkan peluang lewat Ryo Matsumura di dalam kotak penlati PSS Sleman di menit ke-20.

Namun bola sepakan Ryo Matsumura masih dapat ditepis oleh Anthony Pinthus dengan cepat.

Baca Juga: Dewa United Ditahan Imbang Persis Solo, Tambahan 1 Poin Cukup Bagi Tangsel Warrior Puncaki Klasemen BRI Liga 1

Keasikan mencari gol penyeimbang membuat barisan belakang PSS Sleman lengah dan menambah gol bagi Persija Jakarta.

Lewat tendangan roket dari luar kotak penalti yang dilesakkan oleh Firza Andika di menit ke-24.

Gelandang asal Jepang Ryo Matsumura mencoba melepaskan tendangan dari luar kotak penalti namum tendangannya masih melambung di atas mistar gawang Super Elja.

Baca Juga: Kriteria Penerima Beasiswa Unggulan Kemendikbud Ristek, Tak Semua Mahasiswa Bisa Dapat, Ini Penjelasannya!

Hingga tambahan waktu 4 menit tidak ada gol tambahan bagi Persija Jakarta atau PSS Sleman.

Pada babak kedua, Persija Jakarta kembali mencatatkan namanya di papan skor ketika menyarangkan bola ke gawang PSS Sleman melalui Ryo Matsumura di menit ke-52.

Ryo Matsumura manfaatkan umpan dari Hanif Sjahbandi sebelum lepaskan tendangan berbuah gol menjadi 0-3 untuk Persija Jakarta.

Baca Juga: Kejutan Besar di One Piece Chapter 1089: Misteri Pulau Egghead dan Kehadiran Mengejutkan 9 Wakil Admiral!

PSS Sleman seperti terlambat panas, mereka baru mulai lancarkan serangan kembali secara sporatis 30 menit akhir dimana mampu memperkecil keadaan menjadi 1-3 lewat Jonathan Bustos.

Jonathan Bustos lepaskan tendangan keras dari luar kotak penalti yang tidak mampu ditepis oleh kiper Persija Jakarta Andritany Ardhyasa.

Jonathan Bustos mencoba kembali peruntungannya lewat tendangan voli namun usahanya masih terbentur tiang gawang.

Baca Juga: Jadwal Tayang Film Concrete Utopia di Bioskop Indonesia, Dibintangi Lee Byung Hun Hingga Park Seo Joon

Serangan sporadis PSS Sleman di menit akhir tidak jua dapatkan gol tambahan dan wasit Nendi Rohendi meniupkan peluit tanda berakhirnya pertandingan kedudukan 1-3 untuk kemenangan Persija Jakarta tidak berubah

Dengan hasil ini membuat Persija Jakarta naik ke posisi puncak klasemen BRI Liga 1 dengan torehan nilai 11 dari hasil 3 kali kemenangan 2 seri dan sekali kalah.

Sementara bagi PSS Sleman, kekalahan ini menambah panjang penderitaaan mereka dimana harus puas di peringkat 15 batas akhir aman dari zona degradasi. ***

Berita Terkait