DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Piala Dunia U20: Uruguay dan Korea Selatan Amankan Tiket Semifinal

image
Korea dan Uruguay amankan tike semifinal Piala Dunia U20 2023 setelah kalahkan Nigeria dan Amerika Serikat

 

ORBITINDONESIA.COM – Dua pertandingan perempat final Piala Dunia U20 2023 usai dipertandingkan menghasilkan Uruguay dan Korea Selatan yang melaju ke semifinal.

Pada Piala Dunia U20 2023, Tim Korea Selatan yang main lebih dulu bermain melawan perlawanan sengit dari wakil Afrika, Nigeria.

Bermain di Estadio Unico Madre, Santiago del Estero, Korea Selatan baru amankan satu tempat di semifinal Piala Dunia U20 2023 di babak tambahan waktu.

Baca Juga: Piala Dunia U20: Ukir Sejarah, Israel Tatap Semifinal 

Adalah pemain Dankook Univ Choi Seok hyeon yang mencetak gol dengan sundulan jitu di menit ke-95.

Tanpa bisa disamakan oleh lawan, Korea Selatan menangi pertandingan dengan skor akhir 1-0 atas Nigeria.

Taegeuk Warriors menabishkan dirinya sebagai tim Asia yang paling bercahaya di gelaran Piala Dunia U20 2023

Baca Juga: Rumah Rekaman Lokananta Solo Direvitalisasi, Addie MS Apresiasi Erick Thohir

Korea Selatan pun punya kesempatan untuk menyamai pijakan mereka pada edisi 2019 di Polandia, tim asuhan Tim Eunjung ini sebagai runner up.

Di semifinal sendiri, Korea Selatan akan meladeni Italia yang pada perempat final melibas wakil Amerika latin Kolombia dengan skor 3-1

Sementara itu, Uruguay menjadi tim terakhir yang mengambil tiket semifinal Piala Dunia U20

Baca Juga: Tak Mau Lagi Bersama, Karim Benzema Putuskan Berpisah Dengan Real Madrid

Uruguay kalahkan tim unggulan yang sangat solid di Piala Dunia U20 2023 yaitu Amerika Serikat dengan skor 2-0

Kemenangan Uruguay ini dipersembahkan oleh Anderson Duarte sekaligus mengakhiri catatan steril kiper AS yang bermain di Chelsea, Gabriel Slonina.

Selama mengawal gawang Amerika Serikat, Slonina tidak pernah kebobolan sejak mulai dari penyisihan grup.

Baca Juga: Soal Hall of Fame Lee Chong Wei yang Dikritik Taufik Hidayat, BWF Buka Suara

Uruguay menggandakan keunggulan atas Amerika Serikat menjadi 2-0 lewat aksi gol bunuh diri Josh Wynder selepas turun minum.

Dengan hasil 2-0 atas Amerika Serikat membuat Uruguay melaju ke semifinal serta sukses mencegah skenario duel ‘sekutu’antara Israel melawan Amerika Serikat.

Israel sendiri melaju lebih dulu ke semifinal secara mengejutkan tampil apik setelah ditolak keberadaannya di Indonesia.

Baca Juga: F1 GP Spanyol: Max Verstappen Juara Ungguli Lewis Hamilton

Israel maju ke semifinal dengan melibas tim unggulan wakil dari Amerika Latin, Brasil lewat babak tambahan dengan skor 3-2

Semifinal Piala Dunia U20 2023 akan dimulai pada 8 Juni mendatang.

 

 

 

 

Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News

Berita Terkait