DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Hasto Kristiyanto PDIP: Elite Partai dan Tokoh Dilibatkan dalam Tim Pemenangan Nasional Ganjar Pranowo

image
(Ki-ka) Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi, Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto, Sekretaris Jenderal Perindo Ahmad Rofiq, dan Wakil Ketua Umum Hanura Benny Rhamdani di Gedung High End, Kebon Sirih, Jakarta, Rabu 13 September 2023.

ORBITINDONESIA.COM - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, tokoh nasional sampai elite partai politik pendukung akan dilibatkan dalam Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.

Hasto menyebut beberapa tokoh nasional yang dimaksud, antara lain Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid yang ditunjuk sebagai Ketua TPN dan mantan Panglima TNI Jenderal (Purn) Andika Perkasa sebagai Wakil Ketua TPN bersama mantan Wakapolri Komisaris Jenderal Polisi (Purn) Gatot Eddy Pramono.

"Pak Arsjad Rasjid pada pekan lalu sudah ditetapkan sebagai Ketua TPN, kemudian ada Bapak Andika Perkasa, ada Pak Gatot Eddy Pramono, Tuan Guru Bajang dan juga dari partai politik pengusung yang nantinya akan mengisi posisi-posisi di dalam Tim Pemenangan Nasional," ujar Hasto dalam konferensi pers di Gedung High End, Jakarta Pusat, Rabu 13 September 2023.

Baca Juga: Aria Bima PDIP: Pendamping Ganjar Pranowo Mengerucut ke Tiga Orang; Sandiaga Uno, Mahfud MD, dan Ridwan Kamil

Menurutnya, beberapa elite partai politik pendukung Ganjar, seperti Tuan Guru Bajang Muhammad Zainul Majdi dari Perindo juga akan menjadi pimpinan TPN.

Hasto juga mengatakan tokoh masyarakat, pakar di berbagai bidang, sampai kalangan profesional juga bakal dilibatkan dalam TPN demi menjaga kesinambungan program era Jokowi dengan Ganjar ketika kontestasi Pilpres 2024.

"Ada juga dari tokoh-tokoh masyarakat, dari perwakilan sesuai dengan demografi dan juga geografis dan juga unsur-unsur profesional dari para pakar mengingat kepemimpinan Pak Ganjar itu kesinambungan dengan gerakan kemajuan yang sudah dilakukan oleh Bapak Joko Widodo," kata Hasto.

Pimpinan TPN bersama elite partai politik pendukung bakal capres Ganjar Pranowo mengadakan pertemuan di Gedung High End, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu.

Pertemuan itu dihadiri Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Ketua Umum Perindo Hary Tanoesoedibjo atau Hary Tanoe, dan Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO). ***

Berita Terkait