DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Dampingi Ganjar Pranowo, Mahfud MD Figur Berani dalam Menjawab Masalah Darurat Korupsi dan Intoleransi

image
Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri mengumumkan Mahfud MD sebagai Cawapres.

Oleh Krista riyanto*

ORBITINDONESIA.COM – Mahfud MD, "akhirnya" menjadi bakal calon wakil presiden (Cawapres) dari Ganjar Pranowo.

Baca Juga: Menteri PUPR Basuki Hadimuljono: Progres Rumah Dinas 36 Menteri di IKN Capai 87 Persen dan Selesai Juli 2024

Kenapa saya sebut "akhirnya", karena pada Pilpres 2019, dia juga dinominasikan menjadi Cawapres Joko Widodo, namun tersisih di tikungan akhir.

Kali ini, Mahfud MD benar-benar mantap posisinya. Ia didukung bulat oleh partai pengusung Ganjar Pranowo: PDIP Perjuangan (PDIP), PPP, Perindo, dan Hanura.

Baca Juga: Satrio Arismunandar Ajak Pegiat Media dan Penulis Pro Ganjar (P4G) Gaspol Artikel tentang Ganjar-Mahfud

Baca Juga: Pilkada Jakarta, Hasto Kristiyanto: PDI Perjuangan Cermati Figur Ahok dan Anies Baswedan

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarno Putri mewakili partai pengusung sendiri yang langsung mengumumkan Mahfud MD menjadi bakal Cawapres Ganjar.

Dan, suka cita publik menyambut Mahfud MD tak bisa dibendung. Tokoh-tokoh melalui media arus utama dan masyarakat melalui media sosial ramai-ramai menyuarakan dukungan kepada Mahfud MD.

Lalu, kenapa Mahfud MD memperoleh dukungan begitu kuat dari publik?

Baca Juga: Menag Yaqut Cholil Qoumas Bertolak ke Arab Saudi, Cek Persiapan Akhir Layanan Haji di Tanah Suci

Jawabannya adalah karena publik melihat Mahfud MD menjadi jawaban yang mereka idam-idamkan untu menjawab kebutuhan negara dan bangsa sekarang ini.

Negeri kita sedang darurat korupsi yang merusak perekonomian dan berbagai pelanggaran hukum yang menjauhkan bangsa ini meraih keadilan.

Publik meyakini Mahfud MD bisa ikut memberantas atau mencegah wabah korupsi yang tak kunjung padam meskipun tela diperjuangkan sejak reformasi 1998.

Baca Juga: test

Bahkan, mendekati Pemilu dan Pilpres ini, lembaga penegak hukum membongkar dugaan korupsi besar yang melibatkan dua menteri. Johnny G Plate dan Syahrul Yasin Limpo. Dua menteri ini berasal dari Partai Nasdem yang dinahkodai Surya Paloh.

Dua perkara korupsi yang diduga melibatkan Johnny G Plate dan Syahrul Yasin Limpo ini menyita perhatian publik, karena selain nilainya fantastis, juga karena menyangkut persoalan strategis.

Selain itu, publik juga menilai Mahfud bisa menjadi sosok kuat dalam mempercepat langkah negara dalam merampas harta koruptor ke negara.

Baca Juga: Gubernur Rohidin Mersyah: 200 Tahun Traktat London Jadi Momentum Bengkulu untuk Makin Strategis

Salah satunya adalah merampas harta milik koruptor dalam kasus Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) yang sekarang masih berjalan.

Untuk kasus pelanggaran hukum, publik meyakini Mahfud sangat konsisten dalam membantu rakyat yang menghadapi diskriminasi hukum dari negara maupun perlakuan diskriminatif dari kalangan intoleran.

Keberpihakan Mahfud MD kepada rakyat dalam meraih keadilan hukum sudah ia buktikan dari banyak kasus yang muncul belakangan ini.

Baca Juga: Senator AS dari Partai Republik Ancam Sanksi Keras ICC Jika Perintahkan Tangkap PM Israel Benjamin Netanyahu

Secara politis, Mahfud MD juga kuat karena ia sangat dekat dengan keluarga bsar Gus Dur yang menjadi legenda sebagai pejuang.

Gus Dur memiliki pengikut yang kuat di akar rumput Nahdlatul Ulama dan PKB. Pengikut Gus Dur yang dijuluki Gusdurian ini jumlahnya banyak dan tersebar di mana-mana.

Sosok Mahfud MD juga dekat Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) yang mewakili elemen muda islam modern dan progresif.

Baca Juga: Selasa Ini, Vladimir Putin Akan Dilantik Sebagai Presiden Rusia untuk Masa Jabatan ke-5

Di kalangan internal partai pendukung, Mahud MD bisa diterima semua pihak khususnya PPP. PPP yang selama ini menginginkan Sandiaga Uno sebagai pendamping Ganjar tidak akan kecewa dengan hadirnya Mahfud MD.

Mahfud MD bisa disebut mewakili kelompok islam yang selaras dengan basis PPP.

Kemampuan Mahfud MD di dunia politik dan huum juga akan memperkuat Ganjar dari potensi serangan dan kecurangan kubu lawan di ranah hukum.

Baca Juga: Diberi Tiket Gratis, Klub Qatar Al Duhail FC Minta Bantuan Dukungan Suporter Indonesia

Mahfud selain sekarang mengoordinasi tugas negara di bidang politik, huum, dan keamanan, ia juga pernah menjadi anggota DPR, menteri pertahanan, dan ketua mahkamah konstitusi.

Pengalaman dan rekam jejaknya yang bersih di segala penugasan negara, membuat Mahfud MD akan disegani lawan bila dalam kompetisi Pilpres berakhir di Mahkamah Konstitusi.

Penguasaan ilmu hukum dan pengalamanannya di Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD akan menjadi benteng kokoh bila bersengketa di lembaga peradilan. ***

Baca Juga: Indonesia Usul Pemotongan Pembayaran Proyek Jet Tempur KF-21 dengan Korea Selatan Sehingga Jadi Rp7 Triliun

 *Krista Riyanto ialah pegiat media

Berita Terkait