DECEMBER 9, 2022
Nusantara

Forkopimda Jawa Barat Pastikan Tahun Baru di Titik Strategis Bandung Aman

image
Jajaran Forkopimda Jabar termasuk Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin, Pangdam Siliwangi Mayjen TNI Erwin Djatniko, dan Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus mendengar penjelasan saat meninjau Pos Terpadu Cikapayang Dago, Bandung, Minggu (31/12/2023) malam. (ANTARA/Ricky Prayoga)

ORBITINDONESIA.COM - Para pucuk pimpinan tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang terdiri dari Pj Gubernur, Kapolda Jabar, Pangdam Siliwangi, dan jajaran Forkopimda lainnya memastikan kondisi malam pergantian tahun 2023 ke 2024 di Kota Bandung aman.

Hal tersebut dilakukan dengan melaksanakan patroli bersama Pengamanan Pergantian Malam Tahun Baru 2024 dengan titik awal dari Pos Pengamanan Forkopimda di Kawasan Gedung Sate Bandung.

Berangkat pukul 19.00 WIB, rombongan meninjau ke Pos Pengamanan Asia Afrika, kemudian ke ?Pos Terpadu Cikapayang Dago.

Di pos Pengamanan Asia Afrika, rombongan meninjau kesiapan para personel gabungan di sana dalam mengantisipasi keramaian orang dan kendaraan di Jalan Asia Afrika dan Jalan Braga dalam momen pergantian tahun di kawasan tersebut.

"Kami antisipasi keramaian untuk malam tahun baru ini, titik antisipasi khusus ada di Asia Afrika dan Braga," kata Kapolsek Sumur Bandung Kompol M.Rustandi yang merupakan Kepala Pos Pam Asia Afrika dalam laporannya pada Pj Gubernur Bey Machmudin.

Dalam kesempatan tersebut, Bey juga mengingatkan pada Kapospam dan Camat Sumur Bandung Wahyu Rinjaningsih agar tidak ada pesta kembang api, serta mengingatkan masyarakat terkait sampah yang ditimbulkan akibat malam pergantian tahun.

"Tolong masyarakat diingatkan terkait sampah dan jajaran diperhatikan sampahnya," ucap Bey.

Sementara di Pos Terpadu Cikapayang Dago, Bey meninjau pemantauan dan pengaturan arus lalu lintas yang menjadi perhatian utama di pos pelayanan tersebut.

Di pos pengamanan Cikapayang Dago tersebut, Kapolrestabes Bandung Kombes Pol Budi Sartono mengungkapkan bahwa pihaknya menitikberatkan perhatian khusus terkait pengamanan di Kota Bandung adalah pasca perayaan tahun baru.

"Sesuai arahan dan langkah antisipasi yang menjadi kerawanan adalah pasca malam tahun baru sehingga kami akan menitikberatkan pengamanan mulai pukul 01.00 WIB dengan patroli," ucapnya.

Setelah berkeliling dan memastikan kondisi dan situasi kondusif di pos pengamanan dan jalanan Kota Bandung selama pemantauan, rombongan mengakhiri tinjauannya di Pos Pengamanan Gedung Sate sekitar pukul 20.00 WIB.

Di Gedung Sate, rombongan melanjutkan acara dengan melaksanakan video conference (Vicon) bersama Kapolri Jendral Polisi Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto terkait pengamanan malam tahun baru di seluruh Indonesia.***

Sumber: Antara

Berita Terkait