DECEMBER 9, 2022
Nasional

Jadwal Debat Capres Cawapres Sesi Keempat, Tanggal, Pukul, Tema, dan Link Streaming

image
Suasana debat Capres Cawapres ketiga yang diikuti tiga capres beberapa waktu lalu. (INSTAGRAM/@kpu_ri)

ORBITINDONESIA.COM - Debat Capres Cawapres menjadi tontonan yang menarik untuk disimak oleh masyarakat Indonesia.

Pasalnya, debat Capres Cawapres menjadi ajang penting bagi tiga pasangan calon (paslon) presiden dan wakil presiden yang ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengenalkan diri kepada masyarakat.

Ketiga pasangan tersebut secara berturut-turut adalah Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (nomor urut 1), Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka (nomor urut 2), dan Ganjar Pranowo-Moh. Mahfud MD (nomor urut 3).

Baca Juga: Prabowo Meneteskan Air Mata Melihat Banyak Dukungan Untuk Dirinya di Medsos Pascadebat

Tidak hanya itu, yang tidak kalah penting, acara debat Capres Cawapres menjadi kesempatan bagi ketiga paslon untuk beradu argumentasi satu sama lain mengenai visi dan misi mereka dalam Pemilu 2024.

Debat Capres Cawapres sendiri merupakan agenda KPU yang menggandeng sejumlah stasiun televisi dan radio nasional untuk disiarkan ke seluruh Indonesia.

Pekan ini, debat Capres Cawapres memasuki debat yang keempat. Adapun jadwal debat keempat adalah Minggu, 21 Januari 2024 pukul 19.00 WIB.

Baca Juga: Fadli Zon: Anies Baswedan Salah Baca Data dan Ngawur tentang Anggaran Pertahanan di Debat Capres

Sedangkan tema debat kali ini adalah Pembangunan Berkelanjutan, Sumber Daya Alam, Lingkungan Hidup, Energi, Pangan, Agraria, Masyarakat Adat dan Desa.

Berdasarkan jadwal yang ditetapkan, acara debat keempat besok akan diikuti oleh ketiga calon wakil presiden (cawapres).

Mereka adalah Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Moh. Mahfud MD.

Baca Juga: Daftar 63 Lembaga Survei untuk Pemilu 2024 yang Telah Tercatat di KPU

Masyarakat dapat menyaksikan acara debat keempat tersebut di saluran televisi SCTV, Indosiar, dan MetroTV.

Tidak hanya dapat disaksikan di layar televisi, masyarakat juga dapat menyaksikan siaran debat cawapres besok secara streaming di kanal YouTube KPU RI dengan KLIK DI SINI.***

Berita Terkait