DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Masa Depan Anjing Corgi Ratu Elizabeth Terjawab, Pangeran Andrew yang Merawatnya

image
Ratu Elizabeth II bersama Anjing Corgi peliharaannya.

ORBITINDONESIA – Teka-teki nasib dari Anjing Corgi pasca meninggalnya Ratu Elizabeth II terjawab sudah.

Adalah Duke dan Duchess of York, Pangeran Andrew dan mantan istrinya, Sarah Ferguson yang mengambil alih serta merawat kedua Anjing Corgi milik Ratu Elizabeth II

Walau sudah bercerai, Pangeran Andrew dan Sarah Ferguson yang masih tinggal bersama di Royal Lodge, Windsor tersebut akan memelihara Anjing Corgi milik mendiang Ratu Elizabeth II.

Baca Juga: Anies Baswedan Menuju Lengser: DPRD DKI Jakarta Umumkan Pemberhentian Anies dan Riza

Sebagaimana informasi yang beredar di kerajaan mengatakan bahwa Sarah yang merupakan Duchess of York memang dekat dengan Ratu Elizabeth II.

Bahkan Sarah Ferguson sempat disebut sebagai menantu kesayangan Ratu dan keduanya sama-sama menyukai mengendarai kuda dan jalan-jalan dengan anjing.

Seperti diketahui Ratu Elizabeth II meninggal pada Kamis 8 September 2022 pada usia 96 tahun ini memiliki empat ekor anjing.

Baca Juga: Ya Tuhan, Seorang Suami Bunuh Istri Tercinta Hanya Karena Cemburu Buta

 

 

Di antara mereka ada dua anjing Corgi bernama Wales, Muick dan Sandy.

Ratu Elizabeth juga dilaporkan meninggalkan anjing ras campuran “dorgi” yang lebih tua bernama Candy dan seekor cooker spaniel, bernama Lissy.

Namun masih belum diketahui siapa yang akan menjaga Candy dan Lissy.

Baca Juga: Inilah 5 Drama Korea Bahas Hacker dari Berbagai Genre yang Seru Untuk Ditonton

Muick dan Sandy sebelumnya merupakan anjing yang menjadi hadiah untuk Ratu Elizabeth yang diberikan Pangeran Andrew dan putri-putrinya pada 2021.

Hadiah itu dimaksudkan untuk tingkatkan semangat Ratu Elizabeth setelah suaminya, Pangeran Philip meninggal tahun lalu.***

Berita Terkait