DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

El Rumi Ungkap Kronologi Gabung Partai Gerindra, Dikira Silaturahmi Malah Ajak Join Politik Prabowo Subianto

image
El Rumi jadi bintang tamu di konten Youtube Denny Sumargo

ORBITINDONESIA.COM- Anak kedua Ahmad Dhani, El Rumi sempat membuat publik heboh karena bergabung dengan Partai Gerindra sebagai anggota baru.

El Rumi dan Al Ghazali dikenalkan secara langsung oleh Prabowo Subianto sebagai kader baru Partai Gerindra pada Kamis, 27 April 2023 lalu.

Saat itu Prabowo Subianto mengatakan El Rumi dan Al Ghazali adalah anak muda yang harus terlibat di dalam politik dan mempunyai gagasan yang penting untuk negara.

 Baca Juga: Inilah 3 Karakter Utama Transformers Rise of The Beasts Lengkap dengan Penjelasan, Perubahan, dan Perannya

Pada konten Youtube Denny Sumargo yang diunggah pada 8 Mei 2023, El Rumi menjelaskan awal bergabungnya dengan Partai Gerindra.

El menjelaskan jika untuk saat ini dirinya baru hanya sekedar anggota baru dan belum mempunyai rencana ke depan di dunia politik.

Karena itu El mengatakan jika dirinya masih belum ada rencana untuk mencalonkan diri di dunia politik baik sebagai caleg atau calon eksekutif.

 Baca Juga: Sea Games 2023 kembali Jadi Sorotan Negatif, Kali ini Atap Hotel Timnas Bulutangkis Indonesia bocor

“Pengen lebih awal aja terjunnya ke dunia politik, tapi enggak langsung nyaleg atau ngapain ya,” ucap El pada Denny Sumargo.

El mengakui jika menjadi anggota dan kader Gerindra memiliki beban tersendiri karena dikenalkan secara langsung oleh Prabowo Subianto.

El menjelaskan memantapkan niatnya untuk bergabung dengan Gerindra karena mengidolakan sosok Prabowo Subianto.

 Baca Juga: Teddy Minahasa Lolos dari Vonis Mati, Inilah Alasan Hakim Beri Hukuman Penjara Seumur Hidup

“Aku ngeliat dia orangnya sangat nasionalis, dan aku pikir Indonesia butuh tokoh kaya dia,” lanjut El.

Kepada Denny Sumargo, El menjelaskan awalnya mengira diundang ke kediaman Prabowo Subianto itu untuk bersilaturahmi.

“Ayah ngajak ke rumah pak Prabowo, aku kira halalbihalal awalnya, taunya diajak masuk partai sama pak Prabowo langsung,” ucap El.

Baca Juga: Tergiur Kerja Enak Gaji Gede, Nasib Perempuan Ini Jadi Korban Penipuan hingga Puluhan Juta Rupiah

Kepada Denny, El mengatakan bergabungnya ke Partai Gerindra merupakan kehormatan karena diundang langsung oleh Ketua Umum Partai.

Bagaimanapun dengan bergabungnya El ke Partai Gerindra ada banyak komentar dan serangan yang mengarah kepada dirinya.

“Komentarnya pro kontra sih, ada yang bilang masuk ke politik terlalu dini, ada yang bilang musisi ngapain gabung politik dan selama tidak merugikan orang kenapa enggak.”

 Baca Juga: Pep Guardiola Tegaskan Tak Ada Niat Balas Dendam Kala Real Madrid vs Man City di Semi Final Liga Champions

El menegaskan jika dirinya yang bergabung ke Partai Gerindra tidak berdasarkan atas paksaan siapapun atau menerima imbalan dari pihak manapun.

Pada konten Youtube-nya bersama Denny Sumargo itu, El juga menyampaikan akan segera comeback bersama band-nya, Lucky Lucky.

El menjelaskan jika awalnya kegiatan grup band-nya itu terhalang karena adanya kegiatan kuliah yang diambilnya di Inggris.

 Baca Juga: Bioskop Trans TV: Now You See Me 2, Ketika Daniel Radcliffe Terobsesi ingin Tangkap The Four Hoursemen

Selain itu Al Ghazali juga sibuk dengan kegiatan syuting di tempat yang berbeda, namun kali ini sudah terbuka kesempatan untuk kembali memproduksi lagu.

El juga mengatakan akan mengandalkan Dul yang paling sering membuat musik-musik baru di dunia hiburan.

Meskipun begitu El tidak menjelaskan secara pasti kapan dan apa judul lagu yang akan dibuatnya bersama Al dan Dul.***

Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News

Berita Terkait