DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Benahi Timnas Putri dan Wasit, PSSI Tanda Tangan MoU Dengan Jepang

image
PSSI dan Federasi Sepak bola Jepang, JFA menandatangani kesepakatan bersama untuk meningkatkan wasit dan timnas putri Indonesia

 

ORBITINDONESIA.COM – PSSI dan federasi sepak bola Jepang, JFA telah menandatangani memorandum of understanding (MoU) di Jepang pada Senin 22 Mei 2023.

Ketua Umum PSSi, Erick Thohir sebagai representasi PSSI dalam penandatanganan kerja sama ini, sementara dari JFA diwakili oleh sang Presiden Tashima Kozo. Dalam MoU tersebut terdapat beberapa fokus kerja sama antara PSSI dan JFA.

Kerja sama antara PSSI dan JFA tersebut meliputi pengembangan sepak bola putri, pembangunan sentra latihan atau training centre timnas Indonesia.

Baca Juga: Untuk Tingkatkan Kualitas Wasit Indonesia, Erick Thohir Berguru ke Jepang

Kemudian Liga Jepang atau J-League sebagai tolak ukur kompetisi sepak bola Indonesia dan peningkatan kualitas perwasitan.

Dengan MoU ini Erick Thohir berharap dapat berdampak baik bagi persepakbolaan di Indonesia, hal ini disampaikannya dalam sesi jumpa media secara virtual.

"Mudah-mudahan kerja samanya baik buat sepak bola Indonesia," ujar Erick Thohir dalam sesi konferensi pers virtual

Baca Juga: Benahi Liga dan Wasit, PSSI Jalin Kerja Sama dengan Federasi Sepak Bola Jepang

"Pertama kita akan fokus bekerja sama dengan Jepang untuk pembangunan tim nasional putri,”

“Jepang itu punya track record bagaimana tim nasional putrinya juara di U16, U20 dan pernah juara dunia," kata Erick.

Mantan presiden Inter Milan ini berkoordinasi dengan Tashima Kozo terkait kemungkinan pelatih-pelatih Jepang bekerja di Indonesia.

Baca Juga: Sah, Ivar Jenner dan Rafael Struick Resmi Jadi WNI

"Ini adalah suatu hal yang sangat mendorong dan saya juga sudah bilang kalau ada pelatih dari Jepang yang bisa kerja sama dengan kerja di Indonesia untuk tim sepak bola putri." Kata Erick Thohir

Adapun PSSI juga melakukan tolak ukur terhadap kinerja J-League dalam membangun kompetisi Liga 1 yang lebih sehat dan baik di Indonesia.

"Kita bisa lihat bagaimana J-League itu terus meningkat dari segi performance dan kontribusinya terhadap tim nasional."

Baca Juga: Mantap Membuka Cadar, Inara Rusli Banjir Job Mulai Dari Podcast Hingga Jadi Brand Ambassador Klinik Kecantikan

Mantan pemilik klub MLS DC United, menambahkan bahwa kerja sama PSSI dengan JFA terkait perwasitan dirinya menyebtukan bahwa Liga 1 akan menggunakan wasit dari Jepang.

 

 

 

Dapatkan informasi lainnya dari kami di Google News

Berita Terkait