DECEMBER 9, 2022
Orbit Indonesia

Ini 5 Aktris Indonesia yang Cocok Memerankan Suzume Iwato Jika Anime Suzume no Tojimari Dibuat Live Action

image
Suzume Iwato, karakter utama dalam anime Suzume no Tojimari. Siapa aktris Indonesia yang cocok jika diminta memerankan Suzume?

ORBITINDONESIA.COM - Bagi yang sudah nonton anime Suzume no Tojimari di bioskop pasti sudah tahu tentang sosok karakter Suzume Iwato.

Suzume Iwato merupakan karakter utama dalam cerita yang diangkat di dalam anime Suzume no Tojimari.

Suzume Iwato merupakan sosok protagonis yang menjadi pusat cerita di dalam anime Suzume no Tojimari.

Baca Juga: Kultum Ramadhan Tentang Pentingnya Menebar Belas Kasih Kepada Semua Makhluk, Sederhana, Mudah Dipahami

Suzume merupakan gadis SMA berusia 17 tahun yang tinggal bersama bibinya, Tamaki Iwato sejak usia 5 tahun.

Ibu Suzume Iwato meninggal dunia dalam bencana gempa bumi dan tsunami Jepang pada 2011. Sementara ayahnya tidak diketahui keberadaannya.

Suzume dan bibinya tinggal di sebuah daerah tenang di Kyushu, Jepang.

Baca Juga: Datang ke Jember, Moeldoko Sebut Ancaman Krisis Air Semakin Nyata, Petani Harus Tetap Rukun

Namun demikian, Suzume selalu dihantui oleh trauma masa lalu tentang bencana alam yang merenggut nyawa ibunya saat dirinya masih kecil.

Hampir setiap malam dirinya bermimpi sedang mencari sosok ibunya namun yang dia temui hanya misteri.

Dan pada suatu hari, Suzume berjumpa dengan Souta Munakata yang merupakan seorang "Closer" muda dari klan keluarganya.

Baca Juga: Hindari Kepadatan Saat Mudik, Budi Karya Sumadi Minta Pengusaha Cairkan THR Sebelum 18 April 2023

Pertemuan yang sudah ditakdirkan tersebut membawa Suzume bertualang menutup pintu-pintu bencana, dan menyelami trauma masa lalunya.

Dengan cerita di atas, anime karya Makoto Shinkai tersebut mendapat sambutan hangat dari masyarakat Indonesia.

Hingga sekitar dua pekan diputar di bioskop tanah air, anime Suzume no Tojimari telah ditonton oleh lebih dari 700 ribu orang.

Baca Juga: Muhammad Tito Karnavian: Kepala Daerah agar Tiadakan Buka Puasa Bersama Selama Ramadhan Ini

Salah satu yang membuat larisnya film animasi ini selain dari alur cerita serta grafisnya adalah kekuatan dari karakter Suzume Iwato itu sendiri.

Nah, jika anime tersebut dibuat versi live action-nya kira-kira siapa ya aktris Indonesia yang cocok untuk memerankan Suzume Iwato?

Berikut ini adalah 5 aktris Indonesia versi OrbitIndonesia.com yang cocok memerankan karakter Suzume Iwato:

Baca Juga: Inilah Cuti Bersama Lebaran, 19 Sampai 25 April 2023

1. Natasha Wilona

Natasha Wilona kayaknya cocok jika berperan menjadi Suzume Iwato versi live action (LA).

Dengan postur tubuh yang tinggi ramping dan juga rambut panjangnya, artis cantik kelahiran 15 Desember 1998 semakin dekat dengan ciri-ciri Suzume.

2. Ranty Maria

Ranty Maria tampaknya juga tidak kalah cocok jika dijagokan menjadi Suzume Iwato ya.

Baca Juga: Inilah Pria di Maluku yang Diduga Perkosa Ibu Rumah Tangga Sampai Korban Meninggal

Dengan kemampuannya dalam berakting di usia yang masih muda, pemilik nama lengkap Ranty Maria Aprilly Kariso tersebut sepertinya tepat jika  berakting sebagai Suzume.

3. Sandrinna Michelle

Sandrinna Michelle merupakan aktris muda yang sudah memupuk bakat aktingnya sejak usia 4 tahun.

Artis cantik usia 16 tahun ini juga cocok memerankan Suzume Iwato untuk versi live action anime Suzume no Tojimari.

Baca Juga: Kolaborasi Weird Genius dan Trio Indonesian Idol nyanyikan Glorious, Lagu Resmi Piala Dunia U20 2023

Selain itu, dari sisi penjiwaan karakter Sandrinna dan Suzume cukup dekat karena faktor usia yang hampir sebaya.

4. Maudy Ayunda

Nama Maudy Ayunda pastilah sudah tidak asing lagi bagi masyarakat.

Artis muda berbakat dan juga dikenal cerdas ini sepertinya cocok banget jika berperan sebagai Suzume Iwato.

Baca Juga: Bersama Unsur Suku Dinas Pariwisata, Satpol PP Jakarta Barat Berpatroli Awasi Tempat Hiburan Malam

Di banyak film yang pernah dibintanginya, Maudy Ayunda tidak pernah gagal mendalami perannya lewat ekspresi dan emosi.

5. Vanesha Prescilla

Terakhir, pemeran Milea dalam trilogi film Dilan ini sepertinya dapat menjadi kandidat prioritas untuk memerankan tokoh Suzume Iwato dalam anime Suzume no Tojimari.

Vanesha juga didukung dengan perawakan yang mirip Suzume serta kemampuan berakting yang tidak diragukan lagi.

Baca Juga: Pria 30 Tahun di Maluku Perkosa Ibu Rumah Tangga Sampai Korban Meninggal, Kepolisian Memburu

Itulah 5 aktris muda Indonesia versi OrbitIndonesia.com yang cocok memerankan Suzume Iwato dalam anime Suzume no Tojimari.

Bagaimana menurut kamu?***

Dapatkan informasi menarik lainnya dari ORBITINDONESIA.COM di Google News.

Berita Terkait