DECEMBER 9, 2022
Humaniora

Pegadaian Liga 2 Ajak Pecinta Sepak Bola Peduli Lingkungan dan Sosial

image
Kegiatan Behind Football Lga 2. (OrbitIndonesia/kiriman)

ORBITINDONESIA.COM - Sukses dengan Pegadaian Liga 2, PT Pegadaian bersama Liga Indonesia Baru (LIB) membuat kegiatan peduli lingkungan dan sosial bernama Behind Football Liga 2.

Salah satu kota yang menjadi pusat kegiatan kali ini Kota Gresik, Jawa Timur, yang dilaksanakan Jumat 12 Januari 2024.

Behind Football Liga 2 adalah bagian dari rangkaian kegiatan Pegadaian Liga 2 dengan agenda mengajak pecinta sepak bola untuk ikut bertanggung jawab sosial dan lingkungan.

Baca Juga: Hasil Pekan ke 11 Pegadaian Liga 2, PSIM Yogyakarta Melawan Malut United Berakhir Tanpa Pemenang

Tanggung jawab itu antara lain aksi bersih indah, menanam pohon, serta menyalurkan santunan ke panti sosial.

Kegiatan seperti ini telah dilaksanakan oleh PT Pegadaian di Kota Padang, Sumatra Barat, 6 Januari 2024.

Menurut Direktur Jaringan Operasi dan Penjualan PT Pegadaian Eka Pebriansyah, kegiatan ini adalah inisiatif baru dalam sejarah perusahaann selama menjadi sponsor utama Liga 2.

Baca Juga: Pegadaian Wilayah Jakarta Kebanjiran Gadai Elektronik Akhir 2023: Nilainya Rp11,9 Miliar

“Pegadaian hadir tidak hanya untuk bisnis, solusi finansial dan investasi masyarakat,” katanya.

“Kami juga akan terus memberi perhatian perkembangan olahraga dan memberdayakan lingkungan serta sosial.”

Menrutnya, salah satu kegiatan utama Behind Football Liga 2 adalah member santunan kepada panti sosial.

Baca Juga: Kejaksaan Agung Lelang Tas Mewah Hermes dengan Menggandeng PT Pegadaian

Kegiatan ini adalah bagian dari komitmen PT Pegadaian untuk mendukung masyarakat di wilayah pertandingan Pegadaian Liga 2.

Di Gresik sendiri, ada tiga titik yang dikunjungi yaitu Pondok Roudlotul Yatim, Yayasan Sosial Anak Yatim & Fakir Miskin Reitra, dan Panti Yatim Piatu Nurul Jannah.

Sedangkan untuk menjaga pelestarian lingkungan, Pegadaian menanam pohon di sekitar Stadion Gelora Joko Samudro. ***

Berita Terkait