DECEMBER 9, 2022
Internasional

Kedutaan di Doha Ingatkan Diaspora Agar Tak Ganggu Pemain Timnas: Memicu Kelelahan

image
Pendukung Timnas di Qatar. (Antara)

ORBITINDONESIA.COM - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Doha mengimbau warga diaspora Indonesia di Qatar agar tidak mengganggu kenyamanan pemain tim nasional (Timnas( Indonesia U23 yang masih menjalani pertandingan penting menuju Olimpiade 2024 Paris.

"Hari ini sampai dengan tanggal 2 Mei nanti, jangan ada lagi permintaan tanda tangan atau foto bergerombol yang dapat mengganggu kenyamanan pemain," kata Pelaksana Fungsi Penerangan dan Sosial Budaya KBRI Doha Ali Murtado dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Selasa 30 April 2024.

Ia menghargai euforia yang dirasakan Warga Negara Indonesia (WNI) menyaksikan langsung perjuangan Timnas Indonesia selama berkompetisi di Qatar.

Namun, banyak konten media sosial menunjukkan  pemain kelelahan masih saja didatangi pendukung mereka mengajak berfoto bersama maupun meminta tanda tangan pemain.

Murtado meminta pengertian dari WNI di Qatar  memberikan waktu cukup kepada pemain untuk beristirahat. ***

Sumber: Antara

Berita Terkait